skip to main content

PENGARUH PEMBERIAN JUS LIDAH BUAYA (ALOE VERA) TERHADAP KADAR KOLESTEROL LOW DENSITY LIPOPROTEIN (LDL) DAN HIGH DENSITY LIPOPROTEIN (HDL)

Program Studi Ilmu Gizi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: .

Citation Format:
Abstract

Latar Belakang: Dislipidemia merupakan salah satu faktor  risiko terjadinya penyakit jantung koroner. Lidah buaya (Aloe vera) mengandung beberapa bahan aktif  dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jus lidah buaya dengan dosis bertingkat terhadap kolesterol LDL dan kolesterol HDL pada wanita dislipidemia.

Metode : Penelitian ini merupakan true experiment dengan  pre test - post test with control group design. Subjek penelitian adalah karyawati di Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah serta Balai Latihan Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah yang diambil secara consecutive sampling, besar sampel adalah 43 orang yang dibagi secara acak dalam tiga kelompok. Kelompok kontrol tidak diberi lidah buaya, kelompok perlakuan 1 dan kelompok perlakuan 2 diberikan lidah buaya sebanyak 100 mg/hari dan 200 mg/hari yang diberikan dalam bentuk jus selama 14 hari. Kadar kolesterol LDL dan kadar kolesterol LDL diukur sebelum dan sesudah intervensi. Analisis kolesterol LDL dan kolestrol HDL menggunakan metode enzimatik. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji paired t-test dan anova pada derajat kemaknaan 5%.

Hasil : Pada  pemberian jus Aloe vera 200 mg menyebabkan penurunan kadar kolesterol LDL dan meningkatkan kadar kolesterol HDL secara bermakna (p<0,05). Kadar kolesterol LDL menurun sebesar 20,36% dan kadar kolesterol HDL meningkat sebesar 18,87% setelah diberikan jus lidah buaya selama 14 hari. Pemberian jus Aloe vera 100 mg dapat menurunkan kadar kolesterol LDL tetapi juga mengalami penurunan kadar kelosterol HDL tetapi tidak bermakan (P>0,05) .

Simpulan: Pemberian jus lidah buaya 200 mg/hari dapat menurunkan kadar kolesterol LDL dan meningkatkan kolesterol HDL secara bermakna.

Fulltext View|Download
Keywords: jus lidah buaya; hiperlipidemia; HDL; LDL

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.