skip to main content

PENGARUH PEMBERIAN JUS TOMAT ( LYCOPERSICUM COMMUNE ) TERHADAP TEKANAN DARAH SISTOLE DAN DIASTOLE LAKI – LAKI HIPERTENSIF USIA 40 – 45 TAHUN

Program Studi Ilmu Gizi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 1 Apr 2015.

Citation Format:
Abstract

Latar Belakang : Hipertensi adalah suatu keadaan sesorang mengalami peningkatan tekanan darah diatas normal yang mengakibatkan peningkatan angka kesakitan (morbiditas) dan angka kematian (mortalitas). Buah tomat (Lycopersicum commune) mengandung kalium yang mempunyai efek menurunkan tekanan darah.

Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh pemberian jus buah tomat (Lycopersium commune ) terhadap tekanan darah sistolik dan diastolik pria hipertensif usia 40-45 tahun

Metode: Jenis penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen dengan rancangan pre-post control design. Jumlah subyek  34 orang dengan tekanan darah sistolik mempunyai tekanan darah sistolik  > 120-139 mmHg dan tekanan darah diastolik > 90-119 mmHg dan meminum obat antihipertensi. Jus tomat sebanyak 200 ml diberikan 1 kali sehari selama 14 hari terbuat dari 150 gram buah tomat, 2,5g gula diet dan 100 ml air.

Hasil:Pemberian jus tomat 200ml  1x sehari selama 14 hari secara klinis tidak menunjukkan penurunan yang signifikan terhadap tekanan darah sistolik dan diastolik, tetapi menurut hasil penelitian  pemberian 200ml  jus tomat dapat menurunkan tekanan darah sistolik sebesar 4,4mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 3,1 mmHg pada kelompok perlakuan dan pada kelompok kontrol dapat menurunkan tekanan darah sistolik sebesar 1,4 mmHg dan tekanan darah diastolik sebesar 1,4mmHg  dan tekanan darah diastolik setelah dikontrol dengan IMT dan asupan kalium.

Simpulan:Pemberian jus tomat dapat membantu menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik pada laki-laki usia 40-45 tahun
Fulltext View|Download
Keywords: jus tomat; tekanan darah sistole dan diastole; hipertensi
Funding: http://expocpnsbumn.blogspot.co.id/

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.