skip to main content

KARAKTERISTIK KEGUGURAN BERULANG DI RSUP DR.KARIADI SEMARANG

*Maulana Alfansury  -  , Indonesia
Yuli Trisetiyono  -  , Indonesia

Citation Format:
Abstract

Latar Belakang: Keguguran berulang (recurrent miscarriage) adalah kejadian keguguran paling tidak sebanyak dua kali atau lebih berturut-turut pada usia kehamilan kurang dari 20 minggu dan/atau berat janin kurang dari 500 gram. Keguguran berulang dapat menimbulkan dampak psikologis bagi pasangan suami istri.

Tujuan : Mengetahui angka kejadian serta karakteristik keguguran berulang di RSUP Dr.Kariadi Semarang.

Metode : Penelitian deskriptif analitik. Data diambil dari data rekam medis pasien dengan keguguran berulang di RSUP Dr. Kariadi Semarang Periode Tahun 2015 – 2017.

Hasil: Terdapat 28 kasus keguguran berulang di RSUP Dr. Kariadi Semarang Tahun 2015-2017. Kelompok usia ibu paling banyak mengalami keguguran berulang adalah 20-35 tahun. Usia kehamilan 8-20 minggu merupakan kelompok terbanyak yang ditemukan pada keguguran berulang. Penyebab tersering terjadinya keguguran berulang pada penelitian ini adalah idiopatik yaitu sebanyak 100%.

Kesimpulan : Kejadian keguguran berulang di RSUP Dr. Kariadi Semarang, seluruhnya disebabkan oleh faktor idiopatik. Kelompok usia ibu paling banyak mengalami keguguran berulang adalah 20-35 tahun. Usia kehamilan 8-20 minggu merupakan kelompok terbanyak yang ditemukan pada keguguran berulang

Kata Kunci : Keguguran berulang, Usia Ibu, Usia kehamilan.
Fulltext View|Download
Keywords: Keguguran berulang, Usia Ibu, Usia kehamilan.

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.