slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor
Hubungan Terpaan Berita Kekerasan Seksual Pada Anak di Televisi dan Tingkat Kecemasan Orang Tua dengan Intensitas Komunikasi Orang Tua dan Anak | Cinantya | Interaksi Online skip to main content

Hubungan Terpaan Berita Kekerasan Seksual Pada Anak di Televisi dan Tingkat Kecemasan Orang Tua dengan Intensitas Komunikasi Orang Tua dan Anak


Citation Format:
Abstract

Angka tindakan pelecehan seksual pada anak semakin meningkat dari tahun ke tahun. Dalam
tiap program berita di televisi hampir selalu memberitakan tentang kasus pelecehan seksual
yang menimpa anak-anak. Berbagai berita tersebut dapat memberi pengetahuan bagi ora ng
tua untuk mengetahui modus kejahatan yang sedang bayak terjadi, namun juga dapat
menjadikan orang tua cemas pada keselamatan diri anak-anak mereka. Rasa cemas tersebut
dapat mendorong orang tua untuk berbagi informasi kepada anak mengenai kejahatan yang
banyak terjadi, khususnya kekerasan seksual.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara terpaan berita kekerasan
seksual pada anak di televisi dan tingkat kecemasan orang tua dengan intensitas komunikasi
orang tua dan anak. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Dependensi Efek
Media Massa dan Game Theory. Penelitian ini mewawancarai sebanyak 60 orang tua yang
memiliki anak usia 8-11 tahun dan pernah mendapat terpaan berita kekerasan seksual dari
televisi dalam 4 bulan terakhir. Analisa kuantitatif yang digunakan dalam penelitian ini
adalah Koefisien Korelasi Kendall. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan
antara terpaan berita kekerasan seksual pada anak di televisi dengan tingkat kecemasan orang
tua, dimana nilai signifikannya sebesar 0,000 dan nilai koefisien korelasi Kendall sebesar
0,569. Selanjutnya, terdapat hubungan pula antara tingkat kecemasan orang tua dengan
intensitas komunikasi orang tua dan anak, dimana nilai signifikannya 0,001 dan nilai
koefisien korelasi Kendall sebesar 0,337.
Kata kunci: terpaan berita, kecemasan, komunikasi

Fulltext View|Download

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.