slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor
APLIKASI PENGGUNAAN ZERO CURRENT SWITCHING (ZCS) UNTUK CATU DAYA MOTOR ARUS SEARAH | Guskha | Transient: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro skip to main content

APLIKASI PENGGUNAAN ZERO CURRENT SWITCHING (ZCS) UNTUK CATU DAYA MOTOR ARUS SEARAH

1Departemen Teknik Elektro, Universitas Diponegoro, Indonesia

2Jl. Prof. Sudharto, SH, Kampus UNDIP Tembalang, Semarang 50275, Indonesia, Indonesia

Editor(s): oky prakoso
Open Access Copyright 2018 TRANSIENT

Citation Format:
Abstract

Seiring dengan kemajuan teknologi penggunaan auto transformer untuk mencatu daya motor arus searah mulai berkurang dan beralih pada metode alternatif  dengan menggunakan perangkat elektronika daya seperti konverter arus searah (DC). DC-DC konverter beroperasi berdasarkan mode pensaklaran yang dipicu dengan rangkaian kontrol PWM. Keadaan ini saat seluruh arus beban mengalir ketika saklar menyala dan mati selama mode pensaklaran berlangsung. Salah satu komponen yang dapat dikontrol dengan pensaklaran adalah MOSFET. Mode pensaklaran ini dapat menimbulkan rugi- rugi pensaklran. Untuk mengatasi rugi-rugi tersebut digunakan metode soft switching  yaitu Zero Current Switching (ZCS) atau pensaklaran saat arus nol. Teknik ini dapat meminimalkan rugi-rugi pensaklaran sehingga efisiensi sistem menjadi lebih baik. Penelitian ini merancang DC-DC konverter menggunakan mode pensaklaran Zero Current Switching (ZCS) untuk catu daya motor arus searah. Tegangan tertinggi yang dihasilkan saat keadaan motor tidak  berbeban yaitu 30,74 V duty cycle 90% dan saat keadaan motor berbeban yaitu 28,46 V duty cycle 90%.  Efisiensi tertinggi saat keadaan motor tidak berbeban yaitu 98,39 % dan saat berbeban 85,8%.

Fulltext View|Download
Keywords: DC-DC konverter, MOSFET, soft switching, Zero Current Switching (ZCS), motor arus searah

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.