skip to main content

Analisa Kekuatan Kontruksi Memanjang pada Kapal Ikan Mini Purse Seine Tradisional Dengan Kapal Sesuai Aturan Biro Klasifikasi Indonesia (BKI)

*Mohammad Budi Hermawan  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Hartono Yudo  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Ahmad Fauzan Zakki  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Sebagian besar kapal kayu di Indonesia dibangun oleh galangan kapal tradional yang masih dikerjakan secara tradisional atau konvensional dengan patokan warisan turun menurun artikel ini merupakan hasil penelitian yang dilakukan untuk mengetahui pengaruh kekuatan kontruksi memanjang dan nilai moment kapal ikan tradisional mini purse seine  15 GT dengan kesesuaian aturan BKI . Penelitian ini dilakukan dengan beberapa langkah meliputi survey langsung dengan nelayan dan galangan kapal ikan daerah Cilacap sehinga mendapatkan data rencana umum,dan profil contruction,. Data yg didapat akan diolah di software Rhinoceros untuk membuat model kapal yang akan dianalisa pada  Maxsuf  dan Ms. Excel. Ketentuan yang dipakai untuk standar kekuatan dengan menggunakan Peraturan Kontruksi Kayu Indonesia. Besaran standar kekuatan sebesar 15 mpa. Hasil dari penelitian analisa nilai moment yang diperoleh pada saat kondisi air tenang = 26,837 ton.m, hogging = 31,613 ton.m, sagging = 14,426 ton.m dan nilai tegangan kapal sebelum disesuaikan dengan aturan BKI pada saat air tenang = 15,7 mpa, hogging = 18,8 mpa, sagging =  8,6 Mpa dan nilai tegangan kapal yang disesuaikan dengan aturan BKI pada saat air tenang = 12,43 Mpa, hogging = 14,6 Mpa, sagging = 6,67 Mpa. Nilai tegangan pada kapal survey tidak memenuhi standar kekuatan PKKI yang bernilai maksimum 15 Mpa, sedangkan kapal yang disesuaikan aturan BKI masih memenuhi standar PKKI.
Fulltext View|Download
Keywords: Kekuatan; modulus; kapal kayu
  1. Febriayansyah, Bramantyas dkk. 2009. Keseusaian ukuran beberapa bagian kontruksi kapal ikan di PPI muara angke Jakarta Utara dengan aturan Biro Klasifikasi Indonesia. Bulletin PSP vol. XVIII. Jakarta
  2. Anonim. 2005. Design, Contruction and equipment of small Vessels of less than 15 m Length overall, Code of practice
  3. http://anchordoank.blogspot.com/2009/12/identifikasi-struktur-dan-bagian. Diakses pada 20 oktober 2017
  4. http://alat-tangkap-ikan.html?=1. Diakses 18 Oktober 2017
  5. Rosyid, D.M., Setyawan, D. 2000. Kekuatan Struktur Kapal. Jakarta. Pradnya Paramita
  6. http://www.maritimeworld.web.id/2014/01/apa-yang-dimaksud-dengan-ship-stress.html?=1. Diakses 18 oktober 2017
  7. https://www.scribd.com/doc/237480973/PKKI-1961
  8. Biro Klasifikasi Indonesia 1989. Peraturan Kontruksi Kapal Kayu. Jakarta. Biro Klasifikassi Indonesia

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.