skip to main content

HUBUNGAN LAMA LAPARASKOPI RESEKSI KANKER KOLON DENGAN LAMA RAWAT INAP DI RSUP DR. KARIADI

*Edmond Rukmana Wikanta  -  , Indonesia

Citation Format:
Abstract

Kanker kolorektal menempati peringkat ketiga terbanyak di dunia, maupun di Indonesia. 95% merupakan adenokarsinoma, sisanya adalah karsinoma musinosa dan adenoskuamosa. Laparoskopi telah menjadi metode bedah pilihan untuk pasien dengan kanker kolorektal. Keberhasilan operasi pada kasus kanker kolorektal dipengaruhi oleh beberapa faktor, di antaranya jumlah kehilangan darah, lama operasi, dan Visual AnalogueScale(VAS). RSUP Dr. Kariadi sebagai pusat rujukan di Jawa Tengah untuk pelayanan bedah kasus kanker kolorektal telah beberapa tahun menggunakan pendekatan bedah laparoskopik. Penelitian ini bertujuan untukmembuktikan terdapat terdapat hubungan lama waktu operasi laparoskopireseksi kanker kolon dengan lama rawat inap di RSUP drKariadi Semarang. Penelitian ini menggunakan desain penelitian retrospektif dengan rancangan kasus kontrol. Sampel penelitian sebanyak 26 pasien (18 laki-laki dan 8 perempuan) yang menjalani laparoskopireseksi kanker kolon di RSUP Dr. Kariadi, Semarang periode Juli 2010 – Desember 2013. Subjek penelitian diambil dari catatan medik rumah sakit. Tahap penulisan dilaksanakan setelah data terkumpul dan dilakukan analisis. Analisis data dilakukan dengan uji normalitasShapiro-Wilk dan uji korelasi Spearmandengan SPSS 15.0 for Windows.Hasil uji normalitasSaphiro-Wilkdidapatkan distribusi yang tidak normal pada lama operasi dan lama rawat inap. Dari uji Spearman, didapatkan korelasi positif bermakna antara lama waktu operasi dan lama rawat inap (p = 0,000). Dapat disimpulkan bahwa lama waktu operasi berhubungan dengan lama rawat inap setelah laparoskopireseksi kanker kolon di RSUP Dr. Kariadi Semarang periode Juli 2010-Desember 2013.

Kata kunci: Lama operasi, lama rawat inap

Fulltext View|Download
Keywords: Lama operasi, lama rawat inap

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.