skip to main content

ANALISA KARAKTERISTIK MATERIAL STEMPEL MESIN EKSTRUDER PADA PROSES EKSTRUSI COLLAPSIBLE TUBE

*Tubagus Elyan Rizki Syahputra  -  Department of Mechanical Engineering, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Susilo Adi Widyanto  -  Department of Mechanical Engineering, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Sulardjaka Sulardjaka  -  Department of Mechanical Engineering, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia

Citation Format:
Abstract
PT Extrupack merupakan perusahan yang memproduksi Collapsible Tube Alumunium dan Rigid Tube Alumunium. Salah satu permasalahan pada lini produksi PT. Extrupack terjadi pada salah satu proses produksi yaitu proses ekstrusi. Dimana terjadi kegagalan berupa tube berlubang dan tube baret dengan reject tidak tercounter. Kegagalan tersebut berasal dari kecacatan yang ada pada stempel di mesin extruder pada proses ekstrusi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme kegagalan yang terjadi pada proses ekstrusi dengan menganalisa karakteristik material stempel melalui beberapa metode seperti pengamatan visual, pengujian komposisi kimia, pengujian makrografi, pengujian mikrografi, pengujian kekerasan dan pengujian kekasaran permukaan. Hasil pengukuran dimensi stempel menunjukkan terjadinya pengurangan diameter pada bagian atas stempel. Dari pengujian komposisi kimia spesimen tidak memenuhi standar komposisi kimia. Dari hasil pengujian metalografi menunjukan material berfasa martensit. Hasil pengujian kekerasan menunjukan nilai kekerasan berada pada rentang 580 HV – 634 HV. Hasil pengujian kekasaran permukaan menunjukkan nilai Ra 0,386 μm terhadap. Berdasarkan hasil pengujian, kegagalan terjadi akibat keausan ditandai dengan adanya pengurangan diameter dan baret pada stempel. Keausan diakibatkan gesekan dan juga faktor lainnya seperti nilai kekerasan yang tidak mencapai standar dan nilai komposisi kimia yang tidak sesuai karakteristik material baja AISI D2
Fulltext View|Download
Keywords: karakteristik material, stempel, keausan, deformasi, baja AISI D2, aluminium, tube
  1. Prayitno AE, Saputra Y. Perbaikan Kualitas Collapsible Tube Printing dengan Metode Failure Mode And Effetc Analysis. 2021
  2. Bagio A, Latief M. Permukaan Pada Mesin Extruder Dan Mesin Oven Anneling Dalam Proses Produksi Produk Aluminium Collapsible Tube 13 , 5x70 / CE DI PT . EXTRUPACK. J Tek Ind. 2012
  3. Hirianiah CSRA, Harishanad KS, Noronha NP. A review on hot extrusion of Metal Matrix Composites. 2012
  4. Pranoto B. Analisa Numerik Die Ekstrusi Dingin Pada Pembentukan Benda Kerja Berbentuk Silinder. 2018
  5. Faika SA. Konstruksi Dan Manufaktur Pembuatan Die Ekstrusi Dingin Pada Pembentukan Benda Kerja Berbentuk Silinder. Tugas Akhir. 2018;72(1):28
  6. Kumar S, Singh H, Kumar R, Singh Chohan J. Parametric optimization and wear analysis of AISI D2 steel components. Mater Today Proc [Internet]. 2023;
  7. Terčelj M, Turk R, Kugler G, Peruš I. Neural network analysis of the influence of chemical composition on surface cracking during hot rolling of AISI D2 tool steel. Comput Mater Sci. 2008
  8. Voort GF. Metallography and Microstructures of Stainless Steels and Maraging Steels. Metallogr Microstruct. 2018
  9. Azhari SK. Studi Ekperimen Dan Analisa Laju Keausan Pada Material Alternatif Dengan Pelumasan Pasta Pada Rotary Valve Mesin Pembuat Pasta. Its. 2016
  10. Manurung VA, Wibowo YTJ, Baskoro SY. Panduan metalografi. 2020

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.