skip to main content

PERENCANAAN GROUND SILL JEMBATAN KERETA API CIBATU SUNGAI CIMANUK KABUPATEN GARUT PROPINSI JAWA BARAT

*Teguh Ibrahim  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Aprilian Nico Saputra  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Salamun Salamun  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Sugiyanto Sugiyanto  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia

Citation Format:
Abstract

 

ABSTRAK

Sungai Cimanuk memiliki luas DAS ±3584 km2, panjang ±180 km dan memiliki kemiringan dasar sungai rata-rata bagian hulu sebesar 0,013. Kondisi tersebut menyebabkan terjadinya gerusan pada pilar jembatan kereta api Cibatu yang terletak di Kabupaten Garut. Sebagai solusinya perlu dilakukan konservasi pada aliran Sungai Cimanuk, yaitu dengan membangun ground sill. Ground sill merupakan bangunan melintang sungai yang dibangun untuk menjaga agar dasar sungai di bagian hulunya tidak mengalami degradasi.

Analisis yang dilakukan dalam perencanaan ground sill terdiri dari analisis hidrologi untuk mendapatkan debit banjir rencana, analisis hidrolis sungai untuk mendapatkan tinggi muka air pada kondisi debit banjir rencana, analisis stabilitas alur sungai untuk mendapatkan nilai kemiringan dasar sungai stabil dan perencanaan struktur ground sill untik mendapatkan dimensi ground sill.

Dalam studi ini diperoleh hasil bahwa kemiringan dasar sungai mencapai kondisi stabil pada slope sebesar 0,009 dengan tinggi ground sill sebesar 1,5 m, lebar ground sill sebesar 25 m sehingga dengan dibangunya ground sill dapat mengamankan pondasi jembatan dan dapat mengembalikan elevasi dasar sungai.

Fulltext
Keywords: Ground sill; Sungai Cimanuk; Gerusan; Jembatan kereta api; Slope Stabil

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.