Jurnal Ilmu Perpustakaan skip to main content

KETERSEDIAAN KOLEKSI LOCAL CONTENT SEBAGAI UPAYA PELESTARIAN BUDAYA DAERAH DI DINAS ARSIP DAN PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN BANYUMAS

*Ema Nur Iftitah Ratnaningrum  -  Program Studi Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro,, Indonesia
Yanuar Yoga Prasetyawan  -  Program Studi Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro,, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui usaha apa yang selama ini telah dilakukan oleh Dinas Arsip dan
Perpustakaan Daerah Kabupaten Banyumas dalam rangka melestarikan budaya daerahnya melalui koleksi local
content yang dimiliki. Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Metode
pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Banyumas telah melakukan beberapa usaha
pelestarian budaya daerah melalui penyediaan, pemberdayaan dan pelestarian koleksi local content, serta
mengupayakan peningkatan kompetensi pustakawan di bidang terkait. Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah
Kabupaten Banyumas telah berhasil menghimpun sebanyak 300 (tiga ratus) eksemplar koleksi local content berupa
buku yang membahas segala hal tentang Kabupaten Banyumas, buku berbahasa Banyumas, dan buku dari penerbit
asli Kabupaten Banyumas. Pengadaan koleksi local content tergabung dalam program pengadaan koleksi referensi
dengan tujuan untuk memaksimalkan penggunaan anggaran belanja di tengah keberadaan koleksi local content
yang terbatas di pasaran. Akses terhadap koleksi local content masih terbatas, karena koleksi tidak dapat dipinjam
untuk dibawa pulang, melainkan hanya boleh dibaca di tempat atau difotokopi. Pemustaka yang mengakses koleksi
local content pun hanya orang-orang dengan kepentingan tertentu, misalnya peneliti. Pelestarian koleksi local
content masih berfokus pada perbaikan jilid buku yang mengalami kerusakan, tindakan lain seperti digitalisasi
koleksi sejauh ini belum dilakukan. Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Banyumas secara rutin
memberangkatkan pustakawannya untuk mengikuti pelatihan di tingkat provinsi maupun nasional sebagai upaya
memaksimalkan potensi sumber daya manusia yang terbatas agar mampu berkontribusi secara optimal dalam
melestarikan budaya daerah melalui koleksi local content.
Fulltext View|Download
Keywords: koleksi local content; pelestarian budaya daerah; perpustakaan umum

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.