skip to main content

ANALISIS USAHA UNIT PEMBENIHAN RAKYAT (UPR) PENDEDERAN IKAN NILA (Oreochromis sp) DENGAN POLA KEMITRAAN DI KECAMATAN TULUNG KABUPATEN KLATEN JAWA TENGAH

*Novri Andra Leonardus Situmorang  -  Departemen Akuakultur, Indonesia
Tita Elfitasari  -  Departemen Akuakultur, Indonesia
- - Sarjito  -  Departemen Akuakultur, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Kawasan minapolitan adalah suatu wilayah yang mempunyai fungsi utama untuk memajukan suatu kawasan tertentu dengan mengutamakan sentra produksi, pengolahan, pemasaran komoditas perikanan, pelayanan jasa atau kegiatan pendukung lainnya. Desa nila merupakan kawasan minapolitan budidaya di Kabupaten Klaten dengan produk unggulan ikan nila. Lokasi kawasan minapolitan Kabupaten Klaten berada di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Karanganom, Kecamatan Tulung dan Kecamatan Polanharjo yang biasa dikenal dengan singkatan Kalungharjo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus. Responden atau petani pendederan ikan nila yang dipilih dalam penelitian ini adalah sebanyak 62,5% dari total petani budidaya pendederan ikan nila di Kecamatan Tulung Kabupaten Klaten Jawa Tengah dan pemilihan responden dilakukan dengan metode sensus berdasarkan pertimbangan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klaten. Metode pengumpulan data primer data primer dengan metode wawancara, observasi, penyebaran kuesioner kepada responden dan data sekunder dari Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klaten. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Analisis usaha yang digunakan adalah Payback Period, NPV, IRR, B/C Ratio, Break Even Poin (BEP) dan data diolah menggunakan program Microsoft Excel.

Hasil penelitian yang didapat adalah usaha pendederan ikan nila di Kecamatan Tulung Kabupaten Klaten dilakukan sebanyak 4 kali siklus per tahun dengan nilai PP sebesar 1,04 – 1,53; NPV sebesar Rp. 127.346.555,00 – Rp. 280.130.514,00; IRR 4 responden tidak ditemukan sedangkan 1 responden sebesar 504%; B/C Ratio sebesar 1,27 – 1,73 dan BEP sebesar Rp. 10.613.208,52 – Rp. 35.659.384,76. Bentuk pola kemitraan usaha yang dilakukan adalah pola inti plasma. Berdasarkan nilai tersebut usaha kegiatan pendederan ikan nila di Kecamatan Tulung Kabupaten Klaten Jawa Tengah menguntungkan dan dikategorikan layak untuk dilanjutkan.

 

Minapolitan is a region which has the main function to promote a specific region by prioritizing production centers, processing, marketing of fishery commodities, services and or other supporting activities Desa nila is an one minapolitan region aquaculture at Klaten Regency with superior prodcut of tilapia. The location of Minapolitan region of Klaten Regency is located in three districts, namely Karanganom District, Tulung District and Polanharjo District commonly known as Kalungharjo The method used in this research is case study. Respondents or the growers of tilapia selected in this study is as much as 62,5% of the total growers of tilapia in Tulung District Klaten Regency Central Java and the selection of respondents using census method based on consideration of the Department of Agriculture Food and Fisheries District Klaten. Method of collecting primary data and secondary data from Agriculture Department of Food and Fishery Resistance of Klaten Regency with interview method, observation and questionnaires distribution to respondents. Business analysis used is Payback Period, NPV, IRR, B / C Ratio, Break Even Points (BEP) and data is processed using Microsoft Excel program.

Results of this research obtained are growth of tilapia business in this region done as much as 4 cycles per year with a value of PP 1,04 – 1,53; NPV  IDR 127.346.555,00 – IDR 280.130.514,00; IRR for 4 respondent cannot be count and 1 respondent count 504%; B/C Ratio 1,27 – 1,73 and Break Even Point IDR 10.613.208,52 – IDR 35.659.384,76.. System business partnership is pattern plasma core. Based on the value of the business, activities growth of tilapia in Tulung District Klaten Regency Central Java is profitable and categorized feasible to continue.

Fulltext View|Download
Keywords: Ikan Nila; Pendederan; Kawasan Minapolitan; Usaha

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.