skip to main content

Analisis Risiko Ergonomi Menggunakan Metode ROSA dan CMDQ pada Pekerja Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Tengah

*Alya Niza Aulia  -  Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus Undip Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Manik Mahachandra  -  Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus Undip Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Abstrak

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah merupakan unsur pelaksana urusan pemerintahan di bidang perindustrian dan perdagangan yang menjadi kewenangan daerah Provinsi Jawa Tengah. Seksi Pengendalian dan Informasi Industri Agro dan Non Agro merupakan seksi yang ada di Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah. Pekerjaan tersebut mayoritas dilakukan dengan posisi duduk dan menggunakan komputer, dengan jam kerja selama 8 ½ jam dari pukul 07.00 – 15.30 WIB. Oleh karena itu, terdapat potensi risiko ergonomi yang muncul. Salah satu masalah yang dapat ditimbulkan adalah Musculoskeletal Disorder (MSDs). Berdasarkan hal tersebut dibutuhkanlah penelitian untuk mengetahui keluhan pada bagian tubuh dan kategori risiko ergonomi. Penelitian akan dilakukan menggunakan metode Rapid Office Strain Assessment (ROSA) dan Cornell Musculoskeletal Discomfort Questionnaire (CMDQ). ROSA merupakan metode yang digunakan untuk mengetahui risiko office ergonomics. Sedangkan CMDQ merupakan kuesioner untuk memetakan bagian tubuh yang memiliki keluhan serta prevalensi nyeri musculoskeletal. Pada pengolahan CMDQ didapatkan hasil bahwa keluhan tertinggi yang dirasakan seluruh pekerja adalah pada pundak kiri, leher, dan punggung bagian bawah. Sedangkan skor ROSA tertinggi terdapat pada bagian kursi, yang menandakan bahwa penggunaan kursi belum mampu memfasilitasi kebutuhan pekerja. Oleh sebab itu, dibutuhkan perbaikan postur kerja, fasilitas, serta kebiasaan yang baik untuk mengurangi risiko ergonomi yang ditimbulkan.

Kata kunci: Office ergonomics, MSDs, ROSA, CMDQ

Abstrak

The Industry and Trade Office of Central Java Province is the implementing element of government affairs in the field of industry and trade which is the regional authority of Central Java Province. The Control and Information Section for Agro and Non-Agro Industries is a section in the Office of Industry and Trade of Central Java Province. The majority of the work is done in a sitting position and using a computer, with working hours for 8 ½ hours from 07.00 – 15.30 WIB. Therefore, there is an ergonomic risk potential that arises. One of the problems that can be caused is Musculoskeletal Disorders (MSDs). Based on this, research is needed to find out complaints on body parts and ergonomic risk categories. The research will be conducted using the Rapid Office Strain Assessment (ROSA) and Cornell Musculoskeletal Discomfort Questionnaire (CMDQ) methods. ROSA is a method used to determine the risks of office ergonomics. While the CMDQ is a questionnaire to map parts of the body that have complaints and the prevalence of musculoskeletal pain. Based on the CMDQ result, it was found that the highest complaints felt by all workers were on the left shoulder, neck, and lower back. Meanwhile the highest ROSA score was found in the chair section, so the use of chairs was not able to facilitate workers' needs. Therefore, it is necessary to improve work posture, facilities, and good habits to reduce the ergonomic risks posed.

Keywords: Office ergonomics, MSDs, ROSA, CMDQ

Fulltext View|Download
Keywords: Office ergonomics, MSDs, ROSA, CMDQ

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.