skip to main content

HUBUNGAN ANTARA SELF EFFICACY DENGAN INTENSI BERWIRAUSAHA PADA SISWA KELAS XI SMK NEGERI 3 JEPARA

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 24 Aug 2013.

Citation Format:
Abstract

Keyakinan (self efficacy) secara tidak langsung berhubungan dengan usaha. Orang yang memiliki self efficacy tinggi cenderung akan mengembangkan usahanya untuk sukses. Individu yang memiliki kemampuan yang tinggi didapat dari pengalaman sukses sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self efficacy dengan intensi berwirausaha pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Jepara. Pengumpulan data menggunakan Skala Intensi Berwirausaha (37 aitem) dan Skala Self Efficacy (31 aitem). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK Negeri 3 Jepara yang berusia diatas 17 tahun sebanyak 130 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling dan didapatkan sampel penelitian sebanyak 95 siswa kelas XI SMK Negeri 3 Jepara. Hipotesis dalam penelitian ini adalah ada hubungan positif yang signifikan antara self efficacy dengan intensi berwirausaha pada siswa kelas XI SMK Negeri 3 Jepara.

            Analisis data dilakukan dengan teknik analisis regresi sederhana yang menghasilkan koefisien korelasi rxy = 0,680 dengan p = 0,000 (p<0,05). Nilai rxy yang positif menunjukkan arah hubungan positif, yang berarti semakin tinggi self efficacy maka semakin tinggi intensi berwirausaha siswa, sebaliknya semakin rendah self efficacy maka semakin rendah intensi berwirausaha siswa. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa hipotesis yang diajukan dalam penelitian diterima. Analisis data juga menunjukkan koefisien determinasi sebesar 0,462. Angka tersebut menjelaskan bahwa sumbangan efektif self efficacy terhadap intensi berwirausaha sebesar 46,2%, sedangkan sisanya sebesar 53,8% ditentukan oleh faktor-faktor lain
Fulltext View|Download
Keywords: Self Efficacy, Intensi Berwirausaha, siswa SMK.

Article Metrics:

  1. Ajzen, Icek. 2005. Attitudes, Personality, and Behavior Second Edition. New York: Open University Press
  2. Bandura A. 1997. Self Efficacy : The Exercise of Control. New York : W. H. Freeman and Company
  3. Dayakisni, T., Hudaniah. 2006. Psikologi Sosial. Edisi Revisi. Malang: UMM Press
  4. Indarti, N. dan Rostiani, R. 2008. Intensi kewirausahaan Mahasiswa: Studi Perbandingan Antara Indonesia, Jepang dan Norwegia. Jurnal Ekonomika dan Bisnis, vol.23, No.4
  5. Santrock, J. W. 2003. Adolescence : Perkembangan Remaja (Edisi keenam). Jakarta : Erlangga
  6. Snyder, C.R., Lopez, S.J. 2002. Handbook of Positive Psychology. Washington DC : Oxford University Press
  7. Suryana, 2011. Kewirausahaan, PedomanPraktis, Kiat dan Proses Menuju Sukses edisi ketiga. Jakarta: Penerbit Salemba Empat
  8. Wijaya, T. 2007. Hubungan Adversity Intelligence dengan Intensi Berwirausaha. Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, Vol. 9 No. 2 (117-127)

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.