skip to main content

PENGARUH PENDEKATAN PESAN INJUNGTIF NORMATIF TERHADAP KEPATUHAN PARA PENGENDARA SEPEDA MOTOR SAAT LAMPU MERAH MENYALA DI KAWASAN KELURAHAN TEMBALANG DAN BANYUMANIK

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Received: 13 Mar 2019; Published: 25 Mar 2019.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan pesan persuasif dengan empat jenis pendekatan yang berbeda (preskriptif, proskriptif, konsekuensi, jastifikasi serta pesan netral sebagai kelompok kontrol), terhadap perilaku kepatuhan para pengendara sepeda motor di lampu merah.Metode penelitian yang digunakan adalahtrue experiment dengan teknik postest-only control group design.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengendara sepeda motor di kawasan Kelurahan Tembalang dan Banyumanik dengan sampel sebanyak 1500 orang pengendara. Pengendara sepeda motor tersebuttidak memiliki halangan di depannya, sehingga memungkinkan untuk melanggar atau berhenti. Teknik sampling yang digunakan adalahaccidental sampling. Pengambilan data dilakukan dengan teknik observasi non-partisipan dan dianalisis dengan teknik statistika regresi logistik biner. Hasil analisis menunjukkan adanya pengaruh signifikan positif (0,000<0,05) antara perbedaan jenis pesan terhadap perilaku kepatuhan para pengendara sepeda motor saat lampu merah menyala. Pendekatan konsekuensi adalah yang paling efektif, ditunjukkan dengan nilai OR sebesar 1,785. Nilai tersebut menunjukkan bahwa pesan dengan pendekatan konsekuensi dapat meningkatkan angka kepatuhan di lampu merah sebesar 78,5% dibandingkan pesan netral. Penelitian ini membuktikan bahwa penggunaan pesan persuasif terbukti dapat meningkatkan kepatuhan para pengendara sepeda motor dilampu merah. Adanya penelitian ini dapat menjadi dasar dalam penggunaan papan tanda persuasif, sehingga dapat membantu mengurangi pelanggaran di lampu lalu lintas.

 

Fulltext View|Download
Keywords: kepatuhan; pesan persuasif

Article Metrics:

  1. Baumeister, R. F., Bratslavsky, E., Finkenauer, C., & Vohs, K. D. (2001). Bad Is Stronger Than Good. Review of General Psychology
  2. Carina, J. (2017, Agustus 24). Kepala BPTJ: Pembunuh Nomor 3 di Dunia Kecelakaan Kendaraan Bermotor. Kompas.com
  3. Cialdini, R. B., Demaine, L. J., Sagarin, B. J., Barrett, D. W., Rhoads, K., & Winter, P. L. (2006). Managing Social Norms for Persuasive Impact. Social Influence
  4. Duncan, B. Y. G. S., & Martin, S. R. (2002). Comparing The Effectiveness of Interpretive and Sanction Messages For Influencing Wilderness Visitors Intended Behavior. International Journal of Wilderness
  5. Galer, Berry, Ludwig, Evans, Gilmore & Clarke,1990
  6. Ham, S. H. (1992). Environmental Interpretation: A Practical Guide For People With Big Ideas and Small Budgets. Environment International
  7. Kleinbaum, D, & Klein, M. (2010). Logistic Regression A Self-Learning Text (3rd edition). New York: Springer Science New York
  8. Korp Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia. (2017). Statistika Laka. Retrieved from http://korlantas.polri.go.id/statistik-2/
  9. Leoniak, K. J., & Maj, K. (2016). A Slice of Hygiene: Justification and Consequence in The Persuasiveness of Prescriptive and Proscriptive Signs. Social Influence
  10. Lindenberg, S., & Steg, L. (2013). Goal-framing Theory and Norm-Guided Environmental Behavior. In H. Van Trijp, Encouraging Sustainable Behavior (pp. 37-49). New York: Psychology Press
  11. Manning, R.E. (2003). Emerging Principles For Information/Education In Wilderness Management. International Journal of Wilderness
  12. Rahmatin, 2017
  13. Siponen, M. T. (2008). A Conceptual Foundation For Organizational Information Security Awareness. Information Management and Computer Security
  14. Winter, P. L. (2006). The Impact of Normative Message Types on Off-Trail Hiking. Journal Of Interpretation Research, 11, 35–52
  15. Winter, P. L., Sagarin, B. J., Rhoads, K., Barrett, D. W., & Cialdini, R. B. (2000). Choosing to Encourage or Discourage: Perceived Effectiveness of Prescriptive Versus Proscriptive Messages. Journal of Environmental Management
  16. Wogalter, M. S., Begley, P. B., Scancorelli, L. F., & Brelsford, J. W. (1997). Effectiveness of Elevator Service Signs: Measurement of Perceived Understandability, Willingness to Comply and Behaviour. Journal of Applied Ergonomics
  17. World Health Organization. (2018, Februari 19). Road Traffic Injuries. who.int

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.