skip to main content

HUBUNGAN ANTARA KONFORMITAS TERHADAP TEMAN SEBAYA DENGAN INTENSI MEMBELI IPHONE PADA MAHASISWA FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Received: 26 Sep 2018; Published: 25 Mar 2019.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konformitas terhadap teman sebaya dengan intensi membeli iPhone pada mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro. Intensi membeli iPhone adalah kecenderungan individu untuk melakukan transaksi pembelian terhadap produk iPhone. Konformitas terhadap teman sebaya adalah perubahan sikap atau pola perilaku individu untuk menyesuaikan diri dengan norma yang berlaku di dalam kelompok. Populasi penelitian yaitu mahasiswa aktif Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Diponegoro dengan usia 18 hingga 22 tahun dan memiliki atau sedang menggunakan produk iPhone, dari karakteristik tersebut didapat subjek penelitian sebanyak 60 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan incidental sampling. Pengumpulan data menggunakan Skala Konformitas Terhadap Teman Sebaya (26 aitem, α =  0,894) dan Skala Intensi Membeli iPhone (29 aitem, α = 0,916). Hasil analisis regresi sederhana menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara konformitas terhadap teman sebaya dengan intensi membeli iPhone (rᵪᵧ = 0,427; p = 0,001). Semakin tinggi konformitas individu terhadap teman sebayanya, maka akan semakin tinggi intensi individu tersebut untuk membeli iPhone. Begitu juga sebaliknya, semakin rendah konformitas individu terhadap teman sebaya maka semakin rendah intensi individu tersebut untuk membeli iPhone. Konformitas terhadap teman sebaya memberikan sumbangan efektif sebesar 18.2% terhadap intensi membeli iPhone.

Fulltext View|Download
Keywords: intensi membeli iPhone; konformitas terhadap teman sebaya; mahasiswa

Article Metrics:

  1. Armstrong, G., & Kotler, P. (2015). Marketing an introduction twelfth edition. Harlow: Pearson Education Limited
  2. Anggraeni, L. (2016). Remaja lebih suka iPhone ketimbang android. Diunduh dari http://m.metrotvnews.com/read/2016/04/13/512739
  3. Baron, R.A., Byrne, D. & Branscombe, R.N. (2006). Social psychology. 11th Ed. USA: Allyn & Bacon
  4. Ericsson. (2013). Ericsson mobility report: global smartphone subscriptions to reach 5.6 billion by 2019. Diunduh dari https://www.ericsson.com/en/press-releases/2013/11/ericsson-mobility-report-global-smartphone-subscriptions-to-reach-5.6-billion-by-2019
  5. Goncalo, J., & Duguid, M. M. (2011). Follow the crowd in a new direction: when conformity pressure facilititates group creativity (and when it does not). Cornell University, ILR School. Diunduh dari https://digitalcommons.ilr.cornell.edu/cgi/viewcontent.cgi?article=1535&context=articles
  6. Nistanto, R.K. (2014). Indonesia pasar smartphone terbesar di asia tenggara. Diunduh dari http://tekno.kompas.com/read/2014/06/15/1123361/Indonesia.Pasar.Smartphone.Terbesar.di.Asia.Tenggara
  7. Panji, A. (2015). 96,8 Persen smartphone yang terjual adalah android dan iPhone. Diunduh dari https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20150822165908-185-73787/968-persen-smartphone-yang-terjual-adalah-android-dan-iphone
  8. Prasetyaningtyas, K. (2015). Harga diri dan intensi membeli produk fashion pada mahasiswi jurusan manajemen fakultas ekonomika dan bisnis. Skripsi. Semarang: Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro
  9. Saputra, D. (2012). iPhone kuasai 52 persen pasar ponsel pintar. Diunduh dari https://www.antaranews.com/berita/283369/iphone-kuasai-52-persen-pasar-ponsel-pintar
  10. Sarwono, S. W., & Meinarno, E. A. (2015). Psikologi sosial. Jakarta: Salemba Humanika
  11. Schiffman, L. G., Kanuk, L. L., & Hansen, H., (2012). Consumer behaviour european outlook second edition. Harlow: Pearson Education Limited
  12. Shanab, E. A., & Haddad, E. (2015). The Influence of smartphone on human health and behavior: jordanians perception. International Journal of Computer Networks and Applications. 2(2). Diunduh dari http://www.ijcna.org/Manuscripts/Volume-2/Issue-2/Vol-2-issue-2-M-03.pdf
  13. Sudarsono. (2008). Kenakalan remaja. Jakarta: Rineka Cipta
  14. Tias, S (2013). Handphone bagi kehidupan remaja. Artikel: Humas Badan Narkotika Nasional
  15. Wade, C & Travis, C. (2007). Psikologi jilid 2. Jakarta: Erlangga
  16. Wisal, J. S. F. (2013). Hubungan antara motivasi dengan intensi membeli pada konsumen tas branded. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya. 2 (2). Diunduh dari http://journal.ubaya.ac.id/index.php/jimus/article/view/625/479
  17. Zollman, K. J. (2008). Social structure and the effects of conformity. Shynthese. Doi 10.1007/s11229-008-9393-8

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.