skip to main content

HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH OTORITER DENGAN PERSEPSI ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MEMBACA QURAN SISWA TPQ

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 18 Aug 2016.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola asuh otoriter dengan persepsi orang tua terhadap motivasi belajar membaca Quran siswa TPQ. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah Skala Pola Asuh Otoriter (Σ item = 19, α = .864) dan Skala Persepsi Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Membaca Quran (Σ item = 21, α=.897). Populasi dalam penelitian ini adalah orang tua siswa TPQ Attaqwa, TPQ Baitul Khair, TPQ Al-Hidayah, TPQ Maskam Undip dan TPQ Kyai Galangsewu dengan jumlah sebanyak 280 subjek. Sampel penelitian adalah 120 subjek yang diperoleh dengan menggunakan teknik proportional cluster sampling. Uji normalitas pola asuh otoriter p = .523 (p > .05) dan persepsi orang tua terhadap motivasi belajar membaca Quran p = .007 (p < .05). Variabel persepsi orang tua terhadap motivasi belajar memiliki distribusi tidak normal, maka menggunakan teknik statistik non parametrik. Berdasarkan dari hasil analisis korelasi kendal tau didapatkan bahwa = .288 dan p = .000 (p < .001) artinya terdapat hubungan negatif yang signifikan antara pola asuh otoriter dengan persepsi orang tua terhadap motivasi belajar membaca Quran, yang menunjukkan bahwa semakin tinggi pola asuh otoriter yang diterapkan orang tua maka semakin negatif persepsi orang tua terhadap motivasi belajar membaca Quran.

Fulltext View|Download
Keywords: pola asuh otoriter; motivasi belajar; Quran

Article Metrics:

  1. Abidin, D. Z. (2008). Al-Qur’an for life excellence: Tips-tips cemerlang dari Al-Qur’an. Bandung: Mizan
  2. Astuti, L. (2015). Hubungan Antara Pola Asuh Orang Tua Dengan Motivasi Belajar Siswa Di MI Nuril Huda Losari Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang Tahun 2014/2015. Skripsi. Program Sarjana Universitas Muhammadiyah Surakarta
  3. Bee, H., & Boyd, D. (2007). The developing child (13th ed.). New Jersey: Pearson Education
  4. Desiningrum, D. R. (2012). Buku ajar psikologi perkembangan anak. Semarang: UPT UNDIP Press
  5. Hafizh, M. N. (2010) Propheting parenting: Cara nabi mendidik anak. Yogyakarta: Pro-U Media
  6. Hidayah, S. T. (2012). Hubungan pola asuh orang tua dengan motivasi belajar siswa kelas V Mi Negeri Sindutan Temon Kulon Progo. Skripsi. Program Sarjana http://digilib.uin-suka.ac.id/view/divisions/pgmi/ UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
  7. Hurlock, B. E. (2005). Perkembangan anak. Jakarta: Erlangga
  8. Jannah, H. (2012). Bentuk pola asuh orang tua dalam menanamkan perilaku moral pada anak usia di kecamatan ampek angkek. Pesona PAUD, 1(1), 1-10
  9. Rahayu, K. S. I., Zikra., & Yusri. (2013). Hubungan antara keharmonisan keluarga dan motivasi belajar siswa. Jurnal Ilmiah Konseling, 2(1), 191-196
  10. Rahmawati, R. (2015, 09 Juli). Membaca, mempelajari dan mengamalkan Al-Quran ini keutamaanya. Islampos. Diakses dari https://www.islampos.com/membaca-mempelajari-dan-mengamalkan-al-quran-ini-keutamaannya-195651/
  11. Ruslan, H. (2015, 23 Juli). Inilah 5 keutamaan membaca Al-Quran. Republika. Diakses dari http://www.republika.co.id/berita/dunia-islam/hikmah/12/07/23/m7luhc-inilah-5 keutamaan-membaca-alquran
  12. Santrock, J. W. (2012). Life span development perkembangan masa hidup jilid 1. Jakarta: Erlangga
  13. Santrock, J. W. (2012). Life span development perkembangan masa hidup jilid 2. Jakarta: Erlangga
  14. Sarwono, S. W. (2012). Pengantar psikologi umum. Jakarta: Raja Grafindo Persada
  15. Syarbini, A., & Jamhari, S. (2012). Kedahsyatan membaca Al-Quran. Bandung: Kawan Pustaka. Walgito, B. (2006). Pengantar psikologi umum. Yogyakarta: PT Andi Offset
  16. Wulandari, A.D. (2014). Hubungan antara pola asuh orang tua dan kompetensi pedagogik guru terhadap motivasi belajar siswa kelas VB MI Muhammadiyah Basin Kebonarum Klaten. Skripsi. Program Sarjana Univeristas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta
  17. Yahya, S. A. (2011). Pengaruh pola asuh orang tua siswa pekerja genting terhadap motivasi belajar dan moral siswa di Mts Negeri Sukaraja Kabupaten Majalengka. Tesis. Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.