skip to main content

DESAIN DAN IMPLEMENTASI SERVER DAN JARINGAN KOMPUTER MENGGUNAKAN IPV6

M. Wirdan Syahrial1, 2, 3, 4 Adian Fatchur R1, 2, 3, 4R. Rizal Isnanto1, 2, 3, 4

1Jurusan Teknik Elektro , Indonesia

2Fakultas Teknik – Universitas Diponegoro, Indonesia

3Jl. Prof. Sudharto, SH – Tembalang, Semarang , Indonesia

4 Jawa Tengah 50275, Indonesia

View all affiliations
Editor(s): Aris Triwiyatno

Citation Format:
Abstract

Abstrak

 

IPv6 adalah protokol internet baru yang dikembangkan oleh IETF.IPv6 memiliki fitur-fitur baru seperti pengalamatan yang lebih banyak hingga 2128 alamat.Beberapa format baru juga terdapat dalam IPv6 yaitu, format header yang berbeda dari IPv4, metode penulisan alamat IPv6, penambahan fitur keamanan, dan konfigurasi routing yang baru dan lebih mudah.Spesifikasi dari IPv6 ini dibuat dengan maksud sebagai pengembangan dari internet yang sudah ada.            Penelitian ini melakukan perancangan sistem, implementasi dan pengujian sistem.Perancangan sistem menggunakan Linux dengan server milik Undip. Implementasi dilakukan dengan menggunakan tunneling 6to4 sebagai metode transisi IPv4 ke IPv6 pada IPv4 milik Undip serta implementasi aplikasi-aplikasi server-client (web server, database server, mail server, DNS server), CMS dan multi blogging yang dikonfigurasikan untuk mendukung IPv4 dan IPv6. Pengujian yang dilakukan pada penelitian ini adalah mengukur dan membandingkan besar throughput dari jaringan IPv4 dan jaringan IPv6 yang menggunakan metode 6to4. Hasil pengujian yang diperoleh adalah server dengan IPv4 milik Undip telah terhubung dengan jaringan IPv6 publik menggunakan tunneling 6to4.Aplikasi-aplikasi server-client (web server, database server, mail server, DNS server), CMS dan multi blogging juga telah mendukung IPv6 dan dapat diakses menggunakan jaringan IPv4 maupun IPv6. Hasil dari pengujian juga mendapat kesimpulan bahwa tunneling 6to4 dapat dijalankan menggunakan Linux, namun pengujian bandwidth pada metode tunneling 6to4 pada penelitian ini menunjukkan kelemahan metode tersebut yaitu pengurangan bandwidth pada jaringan IPv6 dengan rata-rata sebesar 40% pada TCP dan 18% pada UDP.

 

Kata Kunci : IPv4, IPv6, 6to4

Abstract

IPv6 is the new internet protocol developed by the IETF. IPv6 has new features such as addressing the more up to 2128 addresses. Some of the new format is also available in IPv6, different header format of IPv4, IPv6 addresses writing method, the addition of security features, and a new routing configuration and easier. Specifications of IPv6 was created with the intention of a development of the existing internet. This final perform system design, implementation and testing of the system. The design of the system using a Linux server owned Undip. Implementation is done using 6to4 tunneling as a method of transition IPv4 to IPv6 in IPv4 Undip property and the implementation of application-server-client applications (web server, database server, mail server, DNS server), and multi-blogging CMS are configured to support IPv4 and IPv6. Tests conducted in this thesis is to measure and compare the throughput of the network IPv4 and IPv6 networks using 6to4.  The test results are obtained with Undip IPv4 servers been connected with public IPv6 network using 6to4 tunneling. Server-client applications (web server, database server, mail server, DNS server), and multi-blogging CMS also has IPv6 support, and can be accessed using IPv4 or IPv6 network. The results of these tests also have concluded that the 6to4 tunneling can be run using Linux, but testing bandwidth on 6to4 tunneling method in this thesis shows the weakness of these methods of reducing bandwidth in IPv6 network with an average of 40% TCP and 18% UDP.

 

Keywords : IPv4, IPv6, 6to4
Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.