ANALISIS KUALITAS PELAYANAN PENYALURAN DANA BOS TAHUN 2011 DI DINAS PENDIDIKAN KOTA SEMARANG
Abstract
Tujuan dikucurkannya dana BOS pada tahun 2005 adalah membebaskan biaya pendidikan bagi siswa tidak mampu dan meringankan bagi siswa yang lain, agar mereka memperoleh layanan pendidikan dasar yang lebih bermutu sampai tamat dalam rangka penuntasan wajib belajar 9 tahun. Namun dalam pelaksanaan pelayanan penyaluran Dana BOS Tahun 2011, masih ditemukan keterlambatan penyaluran dana BOS ke sekolah-sekolah penerima. Hal ini didorong karena adanya perubahan mekanisme atau peraturan penyaluran dana BOS pada tahun 2011. Permasalahan yang diambil dari penelitian ini adalah bagaimana kualitas pelayanan dalam penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah di tingkat Sekolah Dasar yang diberikan oleh Dinas Pendidikan Kota Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan dan menganilisis Kualitas Pelayanan Penyaluran dana BOS tingkat Sekolah Dasar di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan model penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dengan instrument pengumpulan data berupa interview guide. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Bagian Monbang Dinas Pendidikan, Staf Monbang sebagai Penanggung Jawab pengelolaan Dana BOS serta Kepala Sekolah perwakilan sekolah penerima Dana BOS. Dari hasil penelitian diperoleh hasil : Tingkat Kualitas Pelayanan Penyaluran Dana BOS tahun 2011 di Kota Semarang masih dikatakan rendah. Hal ini terlihat dengan tidak adanya ketepatan waktu dalam proses penyaluran dana BOS, tidak adanya ketepatan waktu ini terlihat dengan terlambatnya dana BOS tersebut masuk dalam rekening sekolah.
Keywords
Kualitas Pelayanan ; Penyaluran Dana BOS