Strategi Pengembangan Kepariwisataan di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupeten Boyolali

Mei Kuswandari, Dyah Hariani
DOI: 10.14710/jppmr.v1i2.1296

Abstract

Masih rendahnya perhatian pemerintah daerah baik lingkungan internal
maupun lingkungan eksternal organisasi dalam rangka pengembangan
kepariwisataan menjadi latar belakang penelitian ini. Masalah yang muncul:
Bagaimana strategi pengembangan kepariwisataan di Dinas Kebudayaan dan
Pariwisata Kabupaten Boyolali?
Tujuan penelitian ini adalah melakukan analisis kondisi kepariwisataan di
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Boyolali dengan menggunakan
analisis lingkungan internal dan eksternal organisasi. Analisis lingkungan internal
dan eksternal organisasi bertujuan untuk mengetahui faktor penghambat dan
pendukung pengembangan kepariwisataan. Dalam melakukan analisis kondisi
kepariwisataan ini, peneliti menggunakan alat analisis SWOT (Strenghts,
Weaknes, Opportunities, Threats). Penelitian ini menggunakan metode penelitian
kualitatif deskriptif dengan menggunakan informan dari Dinas Kebudayaan dan
Pariwisata Kabupaten Boyolali, serta masyarakat dan pengunjung obyek wisata
Tlatar, Umbul Pengging, dan Arga Merapi Merbabu.
Hasil penelitian berupa strategi pengembangan kepariwisataan di Dinas
Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Boyolali menunjukkan kondisi
kepariwisataan yang berkaitan dengan kondisi lingkungan internal dan eksternal
di dinas sudah cukup baik namun masih terdapat beberapa kekurangan. Dengan
melakukan analisis lingkungan internal dan eksternal ini, maka akan didapatkan
adanya faktor penghambat dan pendukung yang mempengaruhi perumusan
strategi yang kemudian akan di tes menggunakan test litmus guna mengukur
kestrategisan program yang ada.
Dari hasil penelitian tersebut, disarankan agar program-program strategis
yang telah dirumuskan dilaksanakan secara konsisten, dan berkelanjutan agar
sasaran yang dikehandaki oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata tercapai.

Full Text: Untitled

Keywords

Strategi; Analisis Lingkungan; Analisis SWOT; Tes Litmus