skip to main content

PERAN PEMERINTAH DALAM PENGEMBANGAN PERKEBUNAN BUNGA KRISAN (STUDI KASUS DI DESA SUMOWONO KECAMATAN SUMOWONO KABUPATEN SEMARANG)


Citation Format:
Abstract
Abstrak
Pemberdayaan masyarakat adalah suatu usaha dari pemerintah untuk melakukan perubahan kepada manusia kearah yang lebih baik. Karena dalam perkembangan kehidupan didunia ini dari waktu kewaktu selalu mengalami perubahan, maka pemberdayaan sesungguhnya menjadi keharusan agar masyarakat tidak tertinggal oleh bangsa lain, terlebih saat sekarang ini sebagian besar negara-negara di dunia menganut politik global. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif  dengan pengayaan materi melalui studi kepustakaan (dokumentasi) dan wawancara mendalam yang dilakukan dengan berbagai informan terkait di lapangan. Informan terdiri dari petani dan petugas yang mengetahui dengan pasti permasalahan. Tujuan pemerintah melakukan pemberdayaan tidak lain supaya petani bunga krisan menjadi pengusaha yang mampu bersaing dalam pasar, memiliki sifat yang ulet, berfikir maju kedepan, menjadi seorang pengusaha yang tahan banting oleh keadaan apapun. Hal ini sesuai dengan Peran pemerintah yang berfungsi sebagai fasilitator  peralatan pendukung perkembangan usaha, motivator semangat kerja keras dan cerdas dan pembimbing langkah-langkah strategis menuju keberhasilan. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran pemerintah yang terwakili oleh Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan dalam hal pengembangan perkebunan bunga krisan di Semarang sebagian ada yang dinilai berhasil. Diantaranya adalah pemberian bantuan dana untuk kelompok tani bunga krisan, penyediaan pasar, pelatihan, penyuluhan, penyediaan bibit bunga krisan, kemandirian petani bunga, perkembangan usaha perkebunan krisan, pembudidayaan bibit bunga krisan. Namun pada aspek yang lain, masih terdapat kesalahan-kesalahan dari pemerintah dalam hal memberikan bantuan, seperti pemberiaan bibit yang berlebih, pemberiaan alat pendingin bunga yang tidak efektif, pemberian bantuan yang condong kekelompok petani tertentu.
Kata kunci: Peran Pemerintah, pemberdayaan, perkembangan masyarakat

Fulltext View|Download
Keywords: Peran Pemerintah; pemberdayaan; perkembangan masyarakat

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.