skip to main content

STABILITAS KLOROFIL a DAN b EKSTRAK MAKROALGA JENIS Caulerpa racemosa DENGAN pH YANG BERBEDA PADA PENYIMPANAN SUHU RUANG

*Agung Pratomo  -  , Indonesia
Eko Nurcahya Dewi  -  , Indonesia

Citation Format:
Abstract

Caulerpa racemosa adalah rumput laut yang banyak mengandung pigmen klorofil dan karotenoid. Pigmen klorofil yang berasal dari bahan-bahan alami disebut sebagai pewarna alami. Kelemahan dari pigmen yang akan dijadikan tujuan komersial adalah tidak stabilnya warna yang dihasilkan bisa disebabkan oleh perubahan pH sehingga intensitas warnanya sering berkurang akibat perlakuan lama penyimpanan. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji pengaruh perbedaan pH asam, netral, basa dengan lama penyimpanan pada suhu ruang terhadap stabilitas pigmen klorofil a dan klorofil b pada Caulerpa racemosa. Materi yang digunakan adalah makroalga Caulerpa racemosa yang diambil dari pantai Jepara yang kemudian diekstrak dengan aseton P.A. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimental laboratories dengan dua tahap penelitian, penelitian utama menggunakan split plot in time. Analisa kuantitatif dengan spektrofotometer UV-Vis, dan uji stabilitas pigmen dengan perlakuan perbedaan pH dengan lama penyimpanan.

            Hasil penelitian Pendahuluan didapatkan bahwa penyimpanan kandungannya hilang 50% selama 5 Hari. Dengan nilai awal rata-rata SD klorofil a 4,51±0,08 menjadi 1,94±0,01 dan klorfil b 3,46±0,14 menjadi 1,24±0,03. Pada penelitian utama didapatkan nilai yang paling stabil adalah pada pH 10 terjadi penurunan pada hari ke-1  1%, pada hari ke-2 14%, pada hari ke-3 13%, pada hari ke-4  17%, dan pada hari ke-5 21%.

Fulltext
Keywords: Kestabilan pigmen, pH, klorofil a dan b

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.