Jurnal Ilmu Perpustakaan skip to main content

PENGARUH LAYANAN PERPUSTAKAAN KELILING TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI INFORMASI “WANITA TUNA SUSILA(WTS)” DI LOKALISASI GAMBILANGU SEMARANG

*Seno Tri Bayu Aji  -  Jurusan S1 Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Penelitian berjudul Pengaruh Layanan Perpustakaan Keliling terhadap Kemampuan Literasi Informasi Wanita Tuna Susila di Lokalisasi Gambilangu Semarang ini menggunakan metode penelitian Deskriptif Kualitatif dengan jenis Deskriptif. Dalam menentukan informan peneliti menggunakan teknik purposive sampling dimana informan diperoleh dari pertimbangan tertentu yang dipandang dapat memberikan hasil secara maksimal, dan diperoleh 5 orang Wanita Tuna Susila sebagai Informan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Teknik analisi data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis Miles dan Huberman. Dari hasil penelitian ini diketahui hasil bahwa Layanan Perpustakaan Keliling sangat efektif. Hal ini dilihat dari banyaknya jumlah pengunjung yang menjadi anggota di perpustakaan keliling. Meskipun masih adanya kekurangan-kekurangan yang disampaikan oleh para informan, diantaranya Jumlah dan Keragaman koleksi, waktu Kunjungan serta Layanan yang dirasa masih kurang memenuhi kebutuhan Pemustaka di kawasan Lokalisasi Gambilangu Semarang. Sebagian besar informan berpendapat positif terhadap Layanan Perpustakaan Keliling ini yang melayani di kawasan Gambilangu Semarang.
Fulltext View|Download
Keywords: literasi informasi; perpustakaan keliling; Lokalisasi Gambilangu Semarang; Wanita Tuna Susila

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.