Jurnal Ilmu Perpustakaan skip to main content

EVALUASI KEBIJAKAN PENGEMBANGAN KOLEKSI DI PERPUSTAKAAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA (PNRI) PADA NASKAH NUSANTARA

*Ridha Anggi Nurkholisha  -  Program Studi Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro,, Indonesia
Lydia Christiani  -  Program Studi Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro,, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi hasil evaluasi kebijakan pengembangan koleksi di
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI) pada Naskah Nusantara. Metode penelitian yang digunakan
dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Teknik
pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini
menemukan bahwa PNRI memiliki kebijakan pengembangan koleksi tertulis yang digunakan sebagai acuan
untuk kegiatan pengembangan koleksi yang berisi cakupan, pengumpulan, dan kerjasama dengan pihak-pihak
yang terkait dengan Naskah Nusantara. Setelah dilakukan analisis SWOT dalam penelitian ini ditemukan
bahwa PNRI memiliki kelemahan dari lingkungan internal yang terutama berkaitan dengan anggaran dana dan
ancaman dari lingkungan eksternal terutama yang berkaitan dengan tradisi dan ritual budaya. PNRI juga
memiliki kekuatan dan peluang yang dapat dimanfaatkan dalam pengembangan koleksi Naskah Nusantara
yaitu telah adanya landasan hukum yang mendukung proses pengembangan koleksi Naskah Nusantara serta
telah adanya sumber daya manusia yang memahami tentang Naskah Nusantara dengan latar belakang
pendidikan Filologi untuk memperbesar akses teradap konten informasi pada Naskah Nusantara. Analisis
SWOT yang dibuat penyesuaian logisnya dapat menjadi masukan bagi PNRI dalam mengevaluasi kebijakan
pengembangan koleksi di PNRI pada koleksi Naskah Nusantara untuk masa yang akan datang dengan dasar
pertimbangan kekuatan dan peluang yang dimiliki PNRI dalam pengembangan koleksi Naskah Nusantara.
Fulltext View|Download
Keywords: pengembangan koleksi; kebijakan pengembangan koleksi; kebijakan pengembangan koleksi naskah nusantara; analisis SWOT

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.