skip to main content

PENGARUH NCT 127 SEBAGAI BRAND AMBASSADOR DAN VIRAL MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN NATURE REPUBLIC DI KOTA JAKARTA

*Mayra Regita Destrianita  -  Department of Business Administration, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Sari Listyorini  -  Department of Business Administration, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Andi Wijayanto  -  Department of Business Administration, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Open Access Copyright 2024 The Author

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Citation Format:
Abstract

The cosmetic industry is an industry that can be said to have experienced rapid development from time to time. Therefore, every company must have an appropriate and attractive marketing strategy in order to win the competition. Nature Republic, a brand from South Korea that is quite popular in Indonesia, has continued to experience a downward trend since 2019. This is allegedly because many new brands from abroad and domestic have continued to emerge. This study aims to determine the effect of NCT 127 as a Brand Ambassador and Viral Marketing on purchasing decisions for Nature Republic. This type of research is explanatory research, sampling using non-probability sampling technique and purposive sampling method. Data collection was carried out by distributing questionnaires to 100 respondents who are Nature Republic consumers and NCT 127 fans who are in the city of Jakarta and are≥17 years old. Both brand ambassador and viral marketing variables have a positive and significant influence. However, the influence exerted by each variable individually or collectively is not great. Therefore, Nature Republic needs to maximize the utilization of NCT 127 as Brand Ambassadors and carry out interesting marketing innovations so that more people are familiar with Nature Republic.

Industri kosmetik merupakan salah satu industri yang dapat dikatakan mengalami perkembangan pesat dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, setiap perusahaan harus memiliki strategi pemasaran yang tepat dan menarik agar dapat memenangkan persaingan. Nature Republic sebagai brand asal Korea Selatan yang cukup populer di Indonesia terus mengalami penurunan trend sejak tahun 2019. Hal tersebut diduga karena banyaknya brand baru asal luar negeri maupun dalam negeri terus bermunculan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh NCT 127 sebagai Brand Ambassador dan Viral Marketing terhadap keputusan pembelian Nature Republic. Tipe penelitian ini adalah explanatory research, pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling dan metode purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner pada 100 responden yang merupakan konsumen Nature Republic dan penggemar NCT 127 yang berada di Kota Jakarta serta berumur ≥17 tahun. Variabel brand ambassador dan viral marketing keduanya bersama-sama mempunyai pengaruh positif dan signifikan. Namun, pengaruh yang diberikan masing – masing variabel secara individu maupun bersama tidak besar. Oleh karena itu Nature Republic perlu memaksimalkan pemanfaatan NCT 127 sebagai Brand Ambassador serta melakukan inovasi – inovasi pemasaran yang menarik agar lebih banyak masyarakat yang mengenal Nature Republic


Fulltext View|Download
Keywords: Brand Ambassador; Viral Marketing; Purchasing Decision

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.