skip to main content

Pengaruh Fasilitas dan Electronic Word Of Mouth terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan di Objek Wisata Taman Kyai Langgeng Kota Magelang

*Bagas Prasetyo  -  Jurusan Administrasi Bisnis Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Wahyu Hidayat  -  Jurusan Administrasi Bisnis Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Ngatno Ngatno  -  Jurusan Administrasi Bisnis Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Open Access Copyright 2022 The Authors

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Citation Format:
Abstract
Pada era sekarang ini, sektor pariwisata juga memiliki kekuatan dan potensi dalam membantu perekonomian global. Bahkan sektor pariwisata yang menjadi pendorong utama perekonomian dunia abad ke-21. Setiap daerah tidak dipungkiri pasti memiliki destinasi wisata baik itu milik pemerintah ataupun swasta dengan skala kecil maupun besar. Objek wisata Taman Kyai Langgeng kota Magelang menjadi salah satu destinasi wisata yang ditonjolkan dan jadi andalan oleh kota Magelang. Objek wisata ini selalu ingin meningkatkan jumlah wisatawan yang berkunjung, yang dimana ini berkaitan erat dengan keputusan berkunjung. Keputusan berkunjung ini dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, diantaranya yaitu fasilitas dan electronic word of mouth. Berdasarkan data jumlah pengunjung objek wisata Taman Kyai Langgeng kota Magelang pada tahun 2016 – 2020 tidak ada yang mencapai target dan pertumbuhannya mengalami fluktuatif atau bahkan lebih sering mengalami penurunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas dan electronic word of mouth terhadap keputusan berkunjung wisatawan di objek wisata Taman Kyai Langgeng kota Magelang. Tipe penelitian yang dipakai adalah explanatory research. Sampel yang digunakan sebanyak 100 responden pengunjung objek wisata Taman Kyai Langgeng kota Magelang. Teknik pengambilan sampel menggunakan tipe purposive sampling dalam teknik sampling non-probability sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner online berupa Google Form dan wawancara. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, koefisien korelasi, regresi linear sederhana dan berganda, koefisien determinasi, uji T dan F dengan bantuan program aplikasi SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh fasilitas terhadap keputusan berkunjung, terdapat pengaruh electronic word of mouth terhadap keputusan berkunjung, terdapat pengaruh fasilitas dan electronic word of mouth terhadap keputusan berkunjung. Adapun saran yang dapat diberikan kepada perusahaan yaitu agar perusahaan dapat meningkatkan fasilitas mengenai kelengkapan, kenyamanan dan keterjaminan keamanan, ketersediaan fasilitas pelengkap seperti wifi atau hotspot, serta tata cahaya dan warna, dan mengikuti perkembangan media online yang dapat mudah dijangkau, serta menciptakan kepuasan pengunjung agar terdorong untuk memberikan ulasan yang positif.
Fulltext View|Download
Keywords: Electronic Word of Mouth; Fasilitas; Keputusan Berkunjung

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.