skip to main content

ANALISIS PRODUKTIVITAS DAN FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI ALAT TANGKAP SODO (PUSH NET) DI DESA BEDONO KABUPATEN DEMAK

*Fiqi Baihaqi  -  Departemen Perikanan Tangkap, Indonesia
Herry Boesono  -  Departemen Perikanan Tangkap, Indonesia
Aristi Dian Purna Fitri  -  Departemen Perikanan Tangkap, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Tujuan penelitian adalah menganalisis tingkat produktivitas dan faktor-faktor tersebut berupa ukuran tonase kapal (6 GT dan 7 GT), kekuatan mesin kapal (20 PK dan 24 PK), panjang jaring (14,3 – 16,6 m) dan jumlah trip (<20 dan >20 hari) dalam mempengaruhi hasil tangkapan alat tangkap Sodo. Metode yang digunakan adalah deskriptif studi kasus. Metode pengambilan sampel menggunakan sensus dan analisis data menggunakan analisis asumsi klasik, analisis fungsi Cobb-Douglas dan analisis produktivitas. Hasil penelitian didapatkan bahwa faktor yang mempengaruhi hasil tangkapan alat tangkap Sodo adalah jumlah  trip (sig < 0,05). Hubungan antara faktor-faktor produksi dengan produksi unit penangkapan Sodo (Push Net) dapat direpresentasikan dalam rumus regresi berganda, yaitu sebagai berikut: Y = -0,508 + 0,009 X1 + 0,007 X2 + 0,017 X3 + 0,021 X4. Nilai produktivitas berdasarkan ukuran kapal yaitu 0,54 dan 0,46 GT/Ton. Nilai produktivitas berdasarkan kekuatan mesin adalah 0,16 dan 0,13 PK/Ton . Nilai rat-rata produktivitas berdasarkan panjang jaring yaitu 0,21 m/Ton. Nilai rata-rata produktivitas berdasarkan jumlah trip adalah 0,18 hari/Ton.

Fulltext View|Download
Keywords: Sodo (Push Net), Produktivitas, Faktor Produksi

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.