skip to main content

Inventarisasi Bakteri yang Berpotensi sebagai Probiotik dari Usus Ikan Bandeng (Chanos chanos)

*Briliani Ayu Wardani  -  , Indonesia
Rohita Sari  -  , Indonesia
Sarjito -  -  , Indonesia

Citation Format:
Abstract

Abstrak

Ikan bandeng tahan penyakit karena didalam tubuhnya terdapat bakteri yang berasosiasi membantu pencernaan untuk peningkatan kesehatan dan mencegah penyakit pada ikan bandeng. Mekanisme pertahanan terhadap penyakit diduga mampu menghambat bakteri pathogen. Kasus penyakit pada ikan bandeng selama ini jarang ditemukan, oleh karena itu ikan bandeng diduga mempunyai kemampuan immune system yang tinggi. Untuk mencari bakteri kandidat probiotik yaitu dengan cara skrining bakteri yang terdapat pada usus ikan bandeng untuk mendapatkan jenis-jenis bakteri yang dapat dikembangkan sebagai pembentukan konsorsium probiotik.

Tujuan dari penelitian adalah untuk menginventarisasi bakteri pada usus ikan bandeng yang berpotensi sebagai bakteri kandidat probiotik pada usus ikan bandeng (Chanos chanos). Metode yang digunakan adalah eksplorasi. Prosedur penelitian yaitu skrining bakteri yang berpotensi sebagai kandidat probiotik meliputi isolasi bakteri, pemurnian isolat, uji sensitivitas, isolat terpilih, uji morfologi dan biokimia. Uji morfologi yang dilakukan adalah pengamatan bentuk sel, warna koloni, dan bentuk koloni. Selanjutnya dilakukan uji biokimia yaitu uji gram, uji oksidatif-fermentatif, uji motilitas, uji aerob-anaerob, uji katalase, uji oksidase, dan uji gula.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari enam belas isolat bakteri, diperoleh empat isolat bakteri (JA1, JA3, JA4, dan JA7) berpotensi sebagai kandidat probiotik untuk dapat dikembangkan sebagai pembentukan konsorsium probiotik. Berdasarkan karakterisasi secara morfologi dan biokimia menunjukkan bahwa isolat JA1 memiliki kekerabatan terdekat dengan Lactobacillus fermentum (86%), isolat JA3 dengan Lactobacillus gasseri (91%), isolat JA4 dengan Lactobacillus delbrueckii (86%) dan isolat JA 7 dengan Micrococcus lylae (93%). Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa bakteri kandidat probiotik yang terdapat pada saluran pencernaan ikan bandeng (Chanos chanos) adalah Lactobacillus fermentum, Lactobacillus gasseri, Lactobacillus delbrueckii, dan Micrococcus lylae.

Abstract

Milkfish includes disease resistant fish this is due to gut microflora that maintain health and prevent milkfish from disease infection. Defense mechanism against disease is suspected to prevent pathogenic bacteria. The cases of the disease in milkfish have been rarely found, therefore milkfish thought to have high immune system ability shown by the presence of bacteria that potentially probiotic bacteria. To search the candidate probiotics that is by screening of bacteria found in the intestine of milkfish to obtain the types of bacteria that can be developed as the formation of probiotics consortium.

The purpose of this research was to inventory the bacteria in the intestine of milkfish (Chanos chanos) that is potential as probiotic bacteria. The method used is exploration. Procedure of the research, includes the isolation of bacterial purification, test sensitivity, candidate probiotic isolate, morphological and biochemical tests. Tests were conducted morphological observation, ic, cell shape, colony color, and form colonies. Further biochemical tests are gram test, oxidative-fermentative test, motility test, aerobic-anaerobic test, catalase test, oxidase test, and test of sugar.

The results showed that four (JA1, JA3, JA4, and JA7) of the sixteen isolates as probiotic candidate. The four isolates was potentially to develop the formation of probiotics consortium. Based on morphological and biochemical characterization showed that JA1, JA3, JA4, and JA7 isolates were closely related to Lactobacillus fermentum (86%), Lactobacillus gasseri (91%), Lactobacillus delbrueckii (86%) and Micrococcus lylae (93%) respectively. From this research it could be concluded that the candidate probiotic bacteria found in the intestine of milkfish (Chanos chanos) was Lactobacillus fermentum, Lactobacillus gasseri, Lactobacillus delbrueckii, and Micrococcus lylae.

Fulltext View|Download
Keywords: inventarisasi; kandidat probiotik; bakteri probiotik; usus ikan bandeng

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.