skip to main content

PENGARUH GRAPHOTHERAPY UNTUK MENINGKATKAN ASERTIVITAS

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 22 Apr 2014.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas graphotherapy dalam meningkatkan asertivitas pada mahasiswa. Pemilihan subjek dilakukan dengan metode purposive sampling yaitu memilih subjek dengan kriteria-kriteria tertentu. Kriteria yang digunakan adalah rendahnya skor skala asertivitas subjek dan hasil analisis tulisan tangan subjek. Selain menggunakan skala asertivitas, peneliti juga menggunakan wawancara dan observasi untuk mengumpulkan data tambahan.

Desain eksperimen yang peneliti gunakan adalah randomized two-groups design yaitu membagi subjek yang sudah terpilih secara random menjadi kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Sebelum perlakuan semua subjek menjalani pretest.Kelompok eksperimen diberi perlakuan berupa graphotherapy selama 30 hari sedangkan kelompok kontrol tidak diberi perlakukan apa-apa.Posttest pada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen dilakukan setelah perlakuan.

   Berdasarkan analisis statistik Wilcoxon test, terdapat perbedaan yang signifikan antara skor asertivitas antara hasil pretest dan posttest pada kelompok eksperimen sebesar 0,017 < α (0,05). Sebaliknya, hasil Wilcoxon test menyatakan tidak ada perbedaan antara hasil pretest dan posttest pada kelompok kontrol sebesar 1,00> α (0,05). Berdasarkan hasil penghitungan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa graphotherapy dapat meningkatkan asertivitas mahasiswa secara efektif.

Fulltext View|Download
Keywords: grafoterapi, asertivitas, mahasiswa

Article Metrics:

  1. Alberti, R. & Emmons, M. 2001. Your Perfect Right: Assertivenesse and Equality in Your Life and Relationship. 8th edition. California: Impact Publishers, Inc
  2. Azwar, S. 2012. Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
  3. Azwar, S. 2012. Reliabilitas dan Validitas. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
  4. Baggets, B. 2012.Handwriting University 2012 Edition.Catalogue Service. h.16. Sherman Oaks: Handwriting Univesity International
  5. Bishop, S. 2013. Develop Your Assertiveness. 3rd edition. London: CPI group
  6. Dines, J.E. 1990. Handwriting Analysis Made Easy. New Delhi: Sterling Publisher Pvt. Ltd
  7. Hardcastle, D.A., Powers P.R., & Wenocur, S. 2004. Instructor’s MANUAL to accompany communitypractice: theories and skills for social workers. 2 nd edition. New yorkL Oxford University Press, Inc
  8. Pudjiastuti, E.,Santi, M. 2012. Hubungan antara Asertivitas dengan Penyesuaian Perkawinan Pasangan Suami Istri dalam Usia Perkawinan 1 – 5 Tahun di Kecamatan Coblang, Bandung. Jurnal Psikologi. Vol. 3, No. 1.h.7
  9. Rejeki, S. 2011. Perilaku Seksual Pranikah Remaja Putri ditinjau dari Asertivitas dan Sikap terhadap Aborsi. Tesis. Tidak diterbitkan: Perpustakaan Universitas Katolik Soegijapranata
  10. Soemantoro, A. 2009. Mengenal Potensi Anak melalui Tulisan Tangan. Jakarta: PT Grasindo

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.