skip to main content

IMPLEMENTASI KONVENSI PENERBANGAN SIPIL INTERNASIONAL DALAM PENGATURAN ASPEK KESELAMATAN DAN KEAMANAN PENERBANGAN DI INDONESIA


Citation Format:
Abstract

Perkembangan teknologi dalam bidang transportasi udara di era globalisasi saat ini sangatlah cepat. Hal ini terjadi karena adanya peningkatan mobilitas yang sangat tinggi dalam aktifitas masyarakat yang ada di dalam negeri, dari dan keluar negeri. Dalam penyelenggaraan penerbangan sipil baik internasional maupun nasional harus mengacu pada norma-norma hukum internasional maupun nasional yang berlaku. Oleh karena itu penulis mengangkat judul yaitu “Implementasi Konvensi Penerbangan Sipil Internasional Dalam Pengaturan Aspek Keselamatan dan Keamanan Penerbangan di Indonesia”.

Permasalahan yang terdapat di dalam penulisan hukum ini adalah tentang bagaimana implementasi konvensi penerbangan sipil internasional (Konvensi Chicago 1944) khususnya dalam hal pengaturan aspek keselamatan dan keamanan penerbangan serta bagaimana tanggung jawab negara dalam mengatasi keselamatan dan keamanan dalam penerbangan Indonesia.

Metode yang digunakan dalam penelitian penulisan hukum ini yaitu metode pendekatan yuridis normatif, spesifikasi penelitian bersifat deskriptif analitis, metode pengumpulan data berupa studi kepustakaan. Metode analisis data yang menggunakan metode kualitatif.

Berdasarkan hasil penelitian maka kesimpulan yang dapat diambil adalah dalam hal pengaturan aspek keselamatan dan keamanan penerbangan Indonesia  terdapat pada Undang-Undang Republik Indonesia No. 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan dan penerapan Safety Management System (SMS). Selain itu Indonesia juga menganut konsep tanggung jawab hukum praduga tak bersalah (presumption of liability) dalam mengatasi keselamatan dan keamanan penerbangan Indonesia.

 

Kata kunci:      Konvensi penerbangan sipil internasional, Keselamatan dan keamanan penerbangan.

 

 

 

 

 

ABSTRACT

The technological developments in the field of the air transportation in the current of the era globalization is very fast. This is due to the very high increase of the activity in the domestic and international  mobility. In the implementation of the national and international civil aviation should refer to the norms of the national and international laws. Therefore, the writer has raised  the title of “Implementation of the  International Civil Aviation Convention in the Aspects of Safety and Security Flights Regulations  in Indonesia”.

The issue contained in the writing of the law is about how the implementation of the international civil aviation convention (Chicago Convention 1944), especially in terms of the aspect of the flight safety and security regulation, and how the responsibilities of the state in dealing with the  Indonesian airlines.

The methods used in this study, namely the writing of the legal normative juridical approach, the specification is the descriptive analytical study, the methods of the data collection in the form of the library research. Its data analysis method is by  using the  qualitative methods.

Based on the research conclusions that can be drawn is in terms of setting the safety and security aspects of  the Indonesian airlines are on the Indonesia Republic Act no. 1 of  2009 about the flight and the implementation of the Safety Management System (SMS). In addition, Indonesia also embraced the concept of the legal liability presumption of the innocence in addressing the aviation safety and security of the  Indonesian flight.

Keywords:       Convention of international civil aviation, Savety and aviation security.

Fulltext View|Download
Keywords: Convention of international civil aviation, Savety and aviation security.
Funding: University Of Diponegoro

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.