skip to main content

IMPLEMENTASI TEKNOLOGI RFID PADA SISTEM PINTU GESER OTOMATIS SEBAGAI AKSES MASUK LABORATORIUM DALAM SISTEM MULTI AKSES KARTU MAHASISWA

*Joanna Francisca Socaningrum  -  Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Wahyul Amien Syafei  -  Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Darjat Darjat  -  Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Abstrak

 

Saat ini terdapat berbagai aplikasi dari kemajuan teknologi yang telah diciptakan dan menggantikan sistem konvesional. Salah satu contohnya adalah sistem RFID (Radio Frequency Identification). Sistem RFID kini telah banyak digunakan baik sebagai perangkat sistem keamanan ruangan, pengecekan barang, maupun sebagai media untuk melakukan presensi harian dalam area perkantoran. Dengan adanya sistem RFID ini diharapkan seseorang dapat melakukan berbagai kegiatan secara lebih cepat, efektif, dan aman. Tugas Akhir bertujuan untuk membuat suatu sistem multi akses kartu mahasiswa yang memanfaatkan RFID sebagai media akses untuk beberapa aplikasi sekaligus. Dalam sistem ini tag RFID digunakan sebagai kartu mahasiswa yang dapat digunakan untuk melakukan presensi perkuliahan, melakukan akses masuk ruang laboratorium dan akses parkir. Perangkat keras yang dibuat, hanya mewakili fungsi sistem RFID sebagai akses masuk ruang laboratorium, sedangkan untuk kedua fungsi lainnya hanya ditampilkan dalam bentuk simulasi program komputer yang terintergrasi dengan sistem RFID. Dalam perancangan perangkat keras, rangkaian reader RFID dan driver motor terhubung dengan rangkaian mikrokontroler yang berfungsi sebagai pengendali motor untuk dapat membuka maupun menutup pintu secara otomatis.Dari hasil pengujian fungsi sistem RFID sebagai akses masuk ruang laboratorium secara keseluruhan sudah sesuai dengan algoritma yang diinginkan. Hanya tag yang nomor serinya sudah diregistrasikan ke dalam RFID reader yang dapat melakukan akses untuk membuka pintu laboratorium, melakukan presensi perkuliahan, maupun melakukan akses parkir.

 

Kata kunci : RFID, reader, tag, multi akses

 

 

Abstract

 

Nowadays, various applications of the technology have been created to replace the conventional system. One of the emerging technology is RFID system (Radio Frequency Identification). RFID may be implemented for several applications such as security, inventory detection or access control in the office area. RFID allows users to do activities in a quick, effective and more secured way. The aim of this final assignment is to build a multi-access system using student card which implements RFID as a media for various applications. In this system RFID tag in the form of student card is applied for attending class, accessing laboratory room and parking area. Hardware is built only for representing laboratory room access application while the two others represented by computer simulation program that integrated to RFID system. For hardware, RFID reader and motor driver is integrated to microcontroller which is used as motor control center to open and close the door automatically. The test result shows that the function of RFID system as an access for the laboratory room is generally matched with the algorithm. Only the tag with serial number registered into RFID reader has the access to open the door of laboratory, attending class and parking.

 

Keywords: RFID, reader, tag, multi access

Fulltext View|Download

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.