skip to main content

Analisa Pengaruh CenterBulb Berbentuk Foil Terhadap Vertical Motion Dan Wake Pada MV. Laganbar

*Khoirul Ramadhan  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro
Deddy Chrismianto  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro
Eko Sasmito Hadi  -  Departemen Teknik Perkapalan, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro

Citation Format:
Abstract

Kemampuan Olah Gerak kapal akan dipengaruhi oleh faktor dari dalam dan faktor dari luar. Maka dari itu, dalam perancangan suatu kapal dibutuhkan perencanaan dan perhitungan yang terpat untuk menghasilkan  kenyamanan dan performa kapal yang baik. Salah satunya dengan memperhatikan kualias olah gerak yang merupakan respon kapal terhadap pengaruh dari laut seperti gelombang dan wake yang merupakan perbandingan antara kecepatan yang direncanakan terhadap kecepetan aliran fluida pada baling-baling dibawah air. Dalam upaya meningkatkan kualitas olah gerak yang baik, penelitian ini mencoba menambahkan variasi geometri dan posisi pada centerbulb bebenrtuk foil untuk melihat pengaruh vertical motion dan wake. Dalam penelitian ini untuk menyelesaikan permasalahan yang ada yaitu dengan melakukan permodelan kapal meggunakan software rhinoceros. Kemudian, untuk menganalisa olah gerak dibantu dengan software ansys aqwa dan untuk menganalisa wake digunakan software tdyn. Hasil penelitian vertical motion menunjukkan dari keseluruhan sudut datang gelombang dan Fn, model 3 yang paling optimal dalam mengurangi RMS vertical motion sebesar 0,37% - 0,54% dari model original. Adapun hasil analisa wake terlihat pada letak propeller dapat mengurangi nilai pada Fn 0,35 ; 0,49 ; 0,65. Pada Fn 0,35 model 8 mengurangi nilai wake 0,28%. Pada Fn 0,49 model 8 mengurangi 0,05% dan. Pada Fn 0,65 model  8 mengurangi nilai wake 0,39%.

Fulltext
Keywords: Katamaran; Centerbulb; Foil; Vertical Motion; Wake; CFD
  1. Samuel, M. Iqbal, and I. K. A. P. Utama, “An investigation into the resistance components of converting a traditional monohull fishing vessel into catamaran form,” Int. J. Technol., vol. 6, no. 3, pp. 432–441, 2015
  2. P. Adi and Amiadji, “Analisa Penerapan Bulbous Bow pada Kapal Katamaran untuk Meningkatkan Efisiensi Pemakaian Bahan Bakar,” Pomits, vol. 3, no. 1, p. F-13-F-18, 2013
  3. M. Tello, S. Ribeiro E Silva, and C. Guedes Soares, “Seakeeping performance of fishing vessels in irregular waves,” Ocean Eng., vol. 38, no. 5–6, pp. 763–773, 2011
  4. M. ; G. R. Iqbal, “Optimasi Bentuk Demihull Kapal,” KAPAL, vol. 12, pp. 19–24, 2015
  5. G. Adib, Analisa PEnambahan Centerbulb terhadap Hambatan Total Kapal Catamaran menggunakan Software Berbasis CFD. Skripsi Sarjana FT UNDIP Semarang
  6. D. Hermanto, Samuel, and M. Iqbal, “Analisa Peningkatan Performa Seakeeping Pada Kapal Katamaran Mv. Laganbar Menggunakan Centerbulb Dan Bulbous Bow,” J. Tek. Perkapalan, vol. 5, pp. 64–71, 2017
  7. A. K. Zakaria, “Jurnal Teknik Perkapalan,” Anal. Perubahan Variasi Posisi Centerbulb Berbentuk Foil Terhadap Hambatan Kapal Katamaran MV. Laganbar Menggunakan Metod. Comput. Fluid Dyn., vol. 5, no. 3, pp. 558–565, 2017
  8. H. H. Hernanta, “Jurnal Teknik Perkapalan,” Anal. Perubahan Geom. Ukuran Dan Bentuk Centerbulb Berbentuk Foil Terhadap Hambatan Kapal Katamaran MV. Laganbar Menggunakan Metod. Comput. Fluid Dyn., vol. 5, no. 4, pp. 353–366, 2017
  9. D. B. Danişman, “Reduction of demi-hull wave interference resistance in fast displacement catamarans utilizing an optimized centerbulb concept,” Ocean Eng., vol. 91, pp. 227–234, 2014
  10. R. Bhattacharyya, Dynamics of Marine Vehicles by Rameswar Bhattacharya. New York, United State of America, 1972

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.