skip to main content

KARAKTERISASI SIFAT KEAUSAN DAN KETAHANAN KOROSI MATERIAL DISC REFINER WHITE CAST IRON DAN STAINLESS STEEL

*Novi Andrianto  -  Mahasiswa Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia
Sri Nugroho  -  Dosen Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakterisasi sifat keausan dan ketahanan korosi material disc refiner. Material yang digunakan dalam penelitian hanya pada material stainless steel dan white cast iron yang diperoleh dari PT. Pura Barutama PM.8. Material disc refiner dilakukan pengujian laju korosi dengan metode weight lost test dan melakukan uji keausan dengan metode reiken ogoshi. Kemudian untuk pengujian dengan metode weight lost test diberikan variasi fluida berupa HCl dengan kadar molaritasnya dari 1M, 2M, dan 3M selama 120 jam. Dan pengujian keausan yang dilakukan dengan metode ogoshi diberikan pembebanan sebesar 2,12 kg sejauh 100 m untuk kemudian dilakukan variasi pengukuran lebar keausan material. Untuk mengetahui sifat mekanis dari disc refiner dilakukan pengujian densitas, pengujian kekerasan, pengujian metalografi. Hasil dari pengujian didapat data dari kedua material yaitu stainless steel dan white cast iron sebagai berikut, nilai densitas stainless steel lebih tinggi sebsesar 1,15 % dari nilai densitas white cast iron. Nilai kekerasan sampel material stainless steel lebih rendah 28,96 % dari nilai kekerasan white cast iron. Pada pengujian laju korosi dengan metode weight lost test diketahui material stainless steel terlihat mengalami peningkatan sebesar 2,46 % dan laju korosi material white cast iron mngalami penurunan laju korosi terhadap larutan HCl dengan kadar molaritas HCl 1M, 2M, dan 3M. Selanjutnya untuk ketahanan aus spesifik untuk material stainless steel didapatkan data sebsesar 1.9946 x 10-7 mm2/kg dan untuk ketahanan aus spesifik material white cast iron sebesar 2.4754 x 10-7 mm2/kg.
Fulltext View|Download
Keywords: disc refiner, HCl, pulp, korosi, keausan, kekerasan, dan ogoshi

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.