skip to main content

RANCANG BANGUN DAN MANUFAKTUR CHASSIS ROBOT AUTOMATED GUIDED VEHICLE (AGV) SEBAGAI PROTOTIPE ALAT TRANSPORTASI BARANG PADA PERUSAHAAN GARMEN

*Muhammad Surya  -  Depaertemen Teknik Mesin, Universitas Diponegoro, Jl. prof. Sudarto, SH. Tembalang, Semarang., Indonesia
Munadi Munadi  -  Depaertemen Teknik Mesin, Universitas Diponegoro, Jl. prof. Sudarto, SH. Tembalang, Semarang., Indonesia
Ismoyo Haryanto  -  Depaertemen Teknik Mesin, Universitas Diponegoro, Jl. prof. Sudarto, SH. Tembalang, Semarang., Indonesia

Citation Format:
Abstract

Pada Perkembangan abad ke-20 ini sangat cepat khususnya pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang membawa dampak besar bagi pola kehidupan manusia.Dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dan implementasi rencana strategis "industri 4.0", tingkat kecerdasan dan otomatisasi industri manufaktur terus meningkat. Selama bertahun-tahun perkembangan teknologi (terutama dalam elektronik dan robotika) telah menawarkan AGV beberapa keunggulan dibandingkan sistem penanganan material lainnya, seperti, fleksibilitas perutean, keandalan, biaya pengoperasian yang rendah, pergerakan yang tidak terhalang dan integrasi yang mudah dengan sistem lain. Namun, dalam perancangan chassis robot model AGV(Automated Guided Vehicle) bisa dibilang desain dasar dan belum memiliki analisis yang mendalam yang dibutuhkan sebagai bahan pertimbangan. Maka perlu dilkakukan proses pengujian robot AGV seperti mengetahui stress, deformation, dan safety factor pada Chassis, pada penelitian ini memiliki beberapa tahapan dalam melakukan perancangan chassis yaitu Pancangan Desain , pemilihan Material, proses Simulasi, Proses Pembuatan Chassis, dan Pengujian dan Pengambilan Data. Nilai tegangan von-misses maksimum untuk beban 30 kg yang dihasilkan adalah 57,05 MPa, sedangkan nilai total deformasi maksimal yang dihasilkan adalah sebesar 1,43 mm. Nilai safety factor pada tegangan von-mises terbesar adalah sebesar 3,76. Setelah dibandingkan dengan hasil simulasi menggunakan ansys dan dari proses pengujian secara actual tingkat keerorrannya di bawah dari 10% sehingga bisa jadi acuan buat optimasi pengembangan chassis AGV selanjutnya.

Fulltext View|Download
Keywords: actual; chassis; deformation; safety factor; stress

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.