Jejaring Aktor Dalam Implementasi Kebijakan Pemberian Penghargaan Bagi Pemuda Berprestasi (Perbup No. 41 Tahun 2022)

Siti Nurhidayah, Tri Yuningsih, Titik Djumiarti
DOI: 10.14710/jppmr.v13i1.42441

Abstract

Program Pemberian Penghargaan Bagi Pemuda Berprestasi Kabupaten Wonogiri merupakan bentuk apresiasi kepada mahasiswa Kabupaten Wonogiri yang memiliki prestasi di berbagai bidang baik akademik atau non akademik, tujuannya untuk memotivasi para pemuda di Kabupaten Wonogiri agar lebih prestatif. Namun dalam implementasinya para penerima penghargaan justru banyak yang tidak memberikan kontribusinya terhadap Pembangunan di Kabupaten Wonogiri. Adanya aktor yang belum menjalankan perannya dengan baik menunjukkan bahwa jaringan aktor yang ada belum berjalan dengan baik. Tujuan Penelitian ini yakni untuk menggambarkan Jaringan aktor yang terbentuk dalam implemnetasi kebijakan pemberian penghargaan bagi pemuda berprestasi di Kabupaten Wonogiri. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengambilan data pada penelitian ini melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model jaringan aktor yang terbentuk dalam impementasi kebijakan ini adalah Pentahelix atau melibatkan 5 aktor yakni pemerintah (Disporapar, Pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan OPD), swasta (PT Azmedia), Imapres Wonogiri, Media (Radio Giri swara, Solopos, Website resmi Pemkab Wonogiri), dan Masyarakat. Dalam hal komunikasi dan koordinasi masih menemui kendala khususnya dengan aktor Imapres Wonogiri.

Full Text: PDF

Keywords

Aktor, Implementasi, Jaringan Aktor, Pemuda Berprestasi, Stakeholders