skip to main content

STUDI POLA ARUS DI PERAIRAN KHUSUS PERTAMINA PT. ARUN LHOKSEUMAWE - ACEH


Citation Format:
Abstract

Abstrak

Perairan Khusus Pertamina PT. Arun yang terletak di Perairan Blang Lancang Lhokseumawe, Aceh, memiliki perairan yang cukup luas dan strategis karena berhadapan dengan Selat Malaka yang merupakan jalur lalu lintas kapal. Kondisi hidro – oseanografi seperti arus dan pasang surut merupakan dinamika perairan yang memberikan pengaruh terhadap proses perubahan pada daerah perairan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif menggunakan model 2D dengan permodelan Surface Water Modelling System (SMS) untuk pola. Data yang digunakan meliputi data primer berupa data arus dan data sekunder berupa peta bathimetri Perairan Khusus Pertamina PT. Arun yang terletak di Perairan Blang Lancang Lhokseumawe, Aceh dan data pasang surut DISHIDROS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pergerakannya dominan ke barat laut dan ke tenggara. Kecepatan maksimal sebesar 0,55 m/dt pada kedalaman 0,2 d bergerak ke arah tenggara dan kecepatan minimum sebesar 0,02 m/dt pada kedalaman 0,8 d bergerak ke arah tenggara

Fulltext View|Download
Keywords: Pola Arus, Perairan Khusus, Arus.

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.