skip to main content

PERENCANAAN JEMBATAN SLAB ON PILE PADA PROYEK JALAN TOL BALIKPAPAN SAMARINDA (KM. 13 BALIKPAPAN – KM. 38 SAMBOJA) SEGMEN 1

*Intan Denada Putri  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Teguh Setyo Purwanto  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Himawan Indarto  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia
Muhrozi Muhrozi  -  Departemen Teknik Sipil, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Metode slab on pile menjadi salah satu solusi yang cukup efektif yang digunakan untuk pemecahan masalah, seperti penggunaan design  slab on pile pada  struktur jembatan pada Proyek Jalan Tol Balikpapan Samarinda (Km. 13 Balikpapan – Km. 38 Sombaja) segmen 1. Penggunaan desain slab on pile ini dikarenakan tanah di sekitar proyek yang mudah mengalami kelongsoran yang akan berakibat fatal terhadap konstruksi jembatan. Oleh karena itu selain mengunakan design slab on pile, desain jembatan ini  juga dibagi menjadi segmen-segmen untuk menghindari kerusakan yang menyeluruh pada tubuh jembatan ketika terjadi longsoran dan kemungkinan kerususakan akibat terjadimya gempa.  Analisis awal dengan bantuan software SAP2000 untuk mengetahui gaya dalam yang terjadi pada struktur jembatan dan perilaku struktur terhadap beban gempa yang terjadi. Untuk sistem pondasi yang digunakan pada jembatan  slab on pile ini adalah tiang pancang dengan tumpuan spring dimana fungsi dari tumpuan spring mewakili sifat dari tanah.  Perencanaan jembatan slab on pile ini menggunakan peraturan-peraturan SNI terbaru khusus untuk jembatan. Dalam tugas akhir ini juga menganalisis kestabilan tanah disekitar lokasi proyek jembatan  slab on pile yang ditunjukkan dengan angka keamanan FS dengan bantuan data N-SPT hasil dari  test boring di beberapa lokasi proyek jembatan  slab on pile. Analisis kestabilan tanah mengambil satu lokasi yaitu di STA 3+875 yang mana merupakan salah satu lokasi yang rawan longsor sedangkan analisisnya sendiri menggunakan bantuan software PLAXIS 8.2.

Fulltext
Keywords: : slab on pile; spring; longsoran; faktor keamanan

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.