skip to main content

SIKAP DETIK.COM TERHADAP PEMBERITAAN GANJAR PRANOWO MENJELANG PILPRES 2024

*Pradipta Adi Utama  -  Prodi S1 Ilmu Komunikasi
Adi Nugroho  -  Prodi S1 Ilmu Komunikasi
Nurul Hasfi  -  Prodi S1 Ilmu Komunikasi

Citation Format:
Abstract
Setiap media massa diwajibkan untuk menyajikan berita secara objektif, namun nyatanya masih terdapat media yang membranding citra bakal calon presiden dalam Pilpres 2024 sehingga subjektivitas dalam pemberitaan tidak dapat terhindarkan. Analisis yang digunakan adalah analisis framing oleh Pan dan Kosicki yang memiliki struktur framing berupa Sintaksis, skrip, tematis dan retoris. Sementara teori yang digunakan adalah social construction of reality dan teori agenda setting untuk menjelaskan fenomena pemberitaan Ganjar Pranowo menjelang Pilpres 2024. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui sikap media detik.com melalui pendeskripsian pembingkaian yang dilakukan oleh detik.com dalam memuat berita tentang Ganjar Pranowo menjelang Pilpres 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap detik.com ini menunjukkan adanya ketidak netralan, ada keberpihakan kepada Ganjar Pranowo sebagai salah satu Capres 2024, ada pemberitaan yang tidak berimbang menarasikan Ganjar Pranowo dengan narasi positif sedangkan pada Capres lain yaitu Prabowo maupun Anies Baswedan dengan narasi yang cenderung negatif. Sikap detik.com terhadap Ganjar Pranowo menjelang Pilpres 2024 adalah positif dapat dilihat dari narasinya bahwa Ganjar adalah Capres yang memiliki tingkat elektabilitas tertinggi; memiliki citra positif ditengah-tengah polemik di masyarakat; Capres yang memiliki banyak dukungan; mendapat penilaian positif dari para tokoh politik; dan giat mencari dukungan untuk kemenangannya di Pilpres 2024.
Fulltext View|Download
Keywords: Detik.com, Pemberitaan, Ganjar Pranowo, Pilpres 2024

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.