skip to main content

Hubungan Citra Merek dan Intensitas Word of Mouth dengan Keputusan Pembelian Pasco di Citra Land Semarang

*Satrio Try Yuliyanto  -  Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UNDIP
Sri Widowati Herieningsih  -  Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UNDIP

Citation Format:
Abstract
Target yang tidak tercapai dari produk Pasco membuat perusahaan harus memiliki cara untuk memasarkan produknya. Melalui komunikasi word of mouth, produk akan sering dibicarakan dan akan menciptakan citra merek yang berbeda untuk produk itu sendiri yang mampu mempengaruhi konsumen dalam memutuskan pembelian sebuah produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan citra merek dan intensitas word of mouth dengan keputusan pembelian Pasco di Citra Land Semarang, dengan menggunakan teknik non probability sampling dengan jumlah sampel sebanyak 60 orang responden warga kota Semarang dengan ketentuan mengetahui produk minuman Pasco di Citra Land Semarang dan belum pernah membeli sebelumnya. Hasil penelitian ini terdapat hubungan antara citra merek dengan keputusan pembelian dengan menggunakan teori Reasoned Action dibuktikan dengan analisis Kendall’s Tau-b menghasilkan angka signifikansi sebesar 0,000 atau dinyatakan sangat signifikan dan nilai korelasi sebesar 0,454. Penelitian ini juga menemukan bahwa ada hubungan antara intensitas word of mouth dengan keputusan pembelian. Hubungan dua variabel ini menggunakan konsep Mowen dan Minor, dengan analisis korelasi Kendall’s Tau-b menghasilkan angka signifikansi sebesar 0,404 atau signifikan dan koefisien korelasi sebesar 0,001 yang artinya terdapat hubungan antar variabel terserbut.
Fulltext
Keywords: citra merek, word of mouth, keputusan pembelian

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.