skip to main content

TERMINAL ANTARMODA MONOREL – BUSWAY DI JAKARATA


Citation Format:
Abstract

Jakarta merupakan pusat pemerintahan Indonesia, dan juga merupakan pusat bisnis dan
perdagangan, hal ini merupakan salah satu penyebab banyaknya penduduk Indonesia ingin bekerja
serta tinggal di kota jakarta. Jakarta memiliki penduduk lebih dari 9 juta jiwa, namun angka tersebut
dapat naik drastis di siang hari pada waktu sibuk, jumlahnya dapat bertambah sekitar 2 juta jiwa
ketika para Komuter (penduduk yang tinggal diluar kota jakarta) datang ke Jakarta untuk bekerja
dan pulang lagi ke asal mereka pada malam hari, hal ini terjadi hampir setiap hari di kota jakarta.
Salah satu permasalahan di kota jakarta yang terjadi karena padatnya penduduk dan semakin hari
semakin memburuk adalah masalah kemacetan, hal ini terjadi karena jumlah kendaraan yang ada di
kota jakarta semakin hari juga semakin mamadat dan pertumbuhan jalan tidak sesuai dengan
penambahan kendaraan tersebut. Dari permasalahan tersebut pemerintah berupaya memberikan
solusi dengan membuat dan merencanakan berbagai jenis transportasi massal yang memiliki jalur
khusus sehingga dapat mengurangi permasalahan kemacetan di Jakarta. Antara lain yaitu
perencanaan moda transportasi bus cepat (BRT) dengan sistem jalur bus khusus atau busway, dan
moda transportasi berbasis rel yaitu kereta monorel yang memiliki jalur melayang diatas permukaan
jalan.
Dari upaya pemerintah diatas maka dibutuhkan sebuah Terminal Antarmoda yang berfungsi
untuk mengintegrasikan antara busway dengan monorel sehingga dapat mempermudah pengguna
dalam melakukan perpindahan moda transportasi . Kajian diawali dengan mempelajari pengertian
tentang Terminal Antarmoda serta program-program pemerintah yang mendukungnya, dan juga
spesifikasi dari moda transportasi yang akan dipergunakan serta lokasi perencanaan. Sebagai
kesimpulan, luaran program ruang yang diperlukan untuk merencanakan sebuah terminal
antarmoda, serta gambar-gambar 2 dimensi dan 3 dimensi sebagai ilustrasi desain.

Fulltext View|Download

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.