skip to main content

ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INTENSI PEMBELIAN HIJAU PADA GREEN COSMETIC

*Pany Giarti  -  Program Studi Teknik Industri Universitas Diponegoro, Indonesia
Haryo Santoso  -  Program Studi Teknik Industri Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

 Saat ini kesadaran masyarakat akan lingkungan meningkat terhadap kerusakan lingkungan, kesadaran terhadap lingkungan ini juga turut mempengaruhi kebiasaan masyarakat sebagai konsumen. Masyarakat cenderung menginginkan produk yang ramah lingkungan. Kondisi ini mengakibatkan perusahaan mengadaptasi masalah lingkungan. Salah satu konsep yang saat ini dapat diadaptasi oleh perusahaan adalah green marketing. Perusahaan yang menciptakan produk-produk bersifat green dapat membuka jalan bagi produsen untuk masuk ke pasar khususnya pasar green product. Penelitian ini menggunakan metode survey. Faktor-faktor yang diteliti diantaranya faktor perceived product price & quality (PQ), organization’s green image (OGI), environmental concern (EC), dan environmental knowledge (EK) terhadap green purchase intention (GPI). Hasil penelitian menemukan bahwa sebelum dimoderating oleh PQ semua faktor independen memiliki pengaruh signifikan terhadap intensi pembelian hijau. Setelah dimoderating oleh PQ semua faktor independen tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap intensi pembelian hijau dikarenakan konsumen sensitif terhadap harga yang menyebabkan  niat konsumen untuk membeli produk berkurang. Pelaku usaha disarankan mempertimbangkan faktor-faktor guna meningkatkan usaha green cosmetic.

 

 

ABSTRACT

 

The current increase public awareness of the environment against environmental degradation , environmental awareness is also affecting people's habits as consumers . People tend to want products that are environmentally friendly . These conditions resulted in the company adapting environmental problems . One of the concepts that currently can be adapted by the company is green marketing . Companies that create products are green can pave the way for manufacturers to enter the market , especially green product market . This study used a survey method . Factors examined include factors perceived product price and quality ( PQ ) , organization 's green image ( OGI ) , environmental concerns ( EC ) , and environmental knowledge ( EK ) against green purchase intention ( GPI ) . The research found that before dimoderating by PQ all independent factors have a significant influence on purchase intentions green . After dimoderating by PQ all independent factors did not have a significant effect on purchase intentions green because consumers are sensitive to price causes consumer intentions to buy the product is reduced . Businessmen are advised to consider the factors in order to improve the cosmetic green business .
Fulltext View|Download
Keywords: Produk Hijau; Pemasaran Hijau; Intensi Pembelian Hijau

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.