skip to main content

Usulan Perbaikan berdasarkan Metode 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke) untuk Area Produksi Gallon pada PT Tirta Investama (Studi Kasus: Departemen HOD)

*Muhammad Fitrah Athaillah  -  Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus Undip Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Nia Budi Puspitasari  -  Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus Undip Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia

Citation Format:
Abstract

ABSTRAK

Penjaminan kualitas mutu produk merupakan salah satu cara untuk mengatasi masalah – masalah seperti adanya kecacatan produk pada produksinya, yaitu dengan meningkatkan produktivitas perusahaan itu sendiri. Metode kaizen dan 5s merupakan merupakan salah satu metode yang dikenal di seluruh penjuru dunia sebgai metode terbaik dalam upaya peningkatan kinerja perusahaan karena penggunaan biaya terendah. PT Tirta Investama Klaten merupakan salah satu perusahaan manufaktur dibawah naungan Danone yang bergerak di biddang manufaktur minuman berupa Aqua. Perusahaan ini juga merupakan salah satu perusahaan yang sedang berupaya menerapkan budaya 5R dalam perusahaannya. Namun, dalam penerapannya terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi oleh perusahaan tersebut. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, maka dilakukan penelitian pengendalian kualitas dengan prinsip Kaizen dan metode 5S. penelitian ini dilakukan dengan melakukan observasi dan penilaian Checlist Audit 5S terhadap objek penelitian yaitu pada area produksi gallon perusahaan. Metode dipilih dikarenakan metode tersebut sudah sering digunakan oleh peneliti sebelumnya sehingga cocok digunakan pada topik ini. Dari hasil tersebut kemudian dijabarkan satu per satu permasalah secara detail pada setiap aspek 5S. setelah detail permasalahan dijabarkan maka selanjutnya diakukan analisis perbaikan dengan memberikan usulan perbaikan berdasarkan prinsip Kaizen yaitu Continuous Improvement. Selain itu rekomendasi lain yang diberikan yaitu usulan rancangan perbaikan layout area produksi baru yang lebih memperhitungkan aspek K3 (Keselamatan, Kesehatan, dan Keamanan) dan sesuai dengan konsep 5S.

Kata Kunci : Kaizen, 5s, Sistem Manajemen mutu, Checklist Audit 5s, Layout Perbaikan

ABSTRACT

Quality assurance is one way to address problems such as product defects in production by improving the company's productivity itself. The kaizen and 5S methods are known worldwide as the best methods for improving company performance due to their low-cost implementation. PT Tirta Investama Klaten is one of the manufacturing companies under the Danone umbrella that specializes in beverage manufacturing, specifically Aqua. This company is also striving to implement the 5S culture within its organization. However, there are various challenges that the company must face in implementing this culture. To solve these problems, a quality control study was conducted using the principles of Kaizen and the 5S method. The study involved observing and assessing the 5S Audit Checklist in the research object, which is the gallon production area of the company. This method was chosen because it has been frequently used by previous researchers and is suitable for this topic. From the results, each problem related to the 5S aspects was detailed and analyzed. After detailing the problems, improvement analysis was conducted by proposing improvement suggestions based on the Kaizen principle of Continuous Improvement. Additionally, another recommendation is to propose a new production area layout design that considers Occupational Health and Safety (K3) aspects and aligns with the 5S concept.

Keywords : Kaizen, 5S, Quality Management System, 5S Audit Checklist, Layout Improvement.

Fulltext View|Download
Keywords: Kaizen, 5S, Quality Management System, 5S Audit Checklist, Layout Improvement.

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.