TOTAL BAKTERI DAN DERAJAT KEASAMAN SUSU SAPI PERAH AKIBAT PERBEDAAN LAMA WAKTU DIPPING MENGGUNAKAN LARUTAN IODOSFOR SEBAGAI DESINFEKTAN (Total Plate Count and pHof Fresh Milk of Dairy Cows After Dipping using Iodosphor Solution as Desinfectantat on Differ

Arsy Putri Kencanawati, Teguh Hari Suprayogi, Suranto Moch Sayuthi

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui, pengaruh perlakuan lama waktu dipping dengan menggunakan Iodosfor pada sapi perah Fresian Holstein(FH) terhadap total plate count (TPC) dan nilai pH susu sapi segar telah dilakukan di Unit PelaksanaTeknis Daerah (UPTD) Pembibitan Ternak Unggul Tengaran-Semarang. Materi yang digunakan adalah susu segar yang diperoleh dari 18 ekor sapi FH laktasi dengan bulan laktasi II dan III, rata-rata bobot badan 387,21 ± 20,54 kg (CV : 5,46%) dan rata-rata produksi susu 8,7 ± 0,46 l (CV : 5,36%).Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap dengan 3 perlakuan dan 6 ulangan. Perlakuan yang diujikan adalah T0 (dipping selama 5 detik), T1 (dipping selama 10 detik) dan T2 (dipping selama 15 detik). Data dianalisis menggunakan Anova kemudian diuji lanjut dengan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama waktu dipping menggunakan larutan iodosfor menurunkantotal plate count(TPC) (p<0,01) dan menaikkan derajat keasaman susu sapi ke arah pH normal (p<0,05). Rataan TPC pada T0, T1 dan T2 masing-masing yaitu 8,86 x 105 CFU/ml; 7,50 x 105 CFU/ml dan 5,40 x 105 CFU/ml, dan rataan pH susu masing-masing yaitu : 5,36 ; 5,75 dan 6,10. Simpulan yang dapat disampaikan bahwa pada perlakuan dipping dengan lama waktu 15 detik (perlakuan optimal) akan menurunkan cemaran bakteri dan mempertahankan pH susu kearah pH normal.

 

Kata kunci: dipping; total bakteri; derajat keasaman; sapi perah

 

ABSTRACT

 

The research aimed to determine the influence of the duration of dipping using Iodosfor in Fresian Holstein (FH) dairy cows to the total plate count (TPC) and the pH value of fresh cow's milk had been done in UPTDMulyorejo Good Breeding Tengaran-Semarang. The material used was fresh milk obtained from 18 lactating cows FH month of lactation II and III, average of body weight 387,21 ± 20,54 kg (CV : 5,46%) and average of milk production 8,7 ± 0,46 l (CV : 5,36%). The research design used was a completely randomized design (CRD) with three treatments and 6 replications. The duration of dipping treatments being tested were T0 (5 seconds), T1 (10 seconds) and T2 (15 seconds). Data were analyzed using ANOVA and then was tested by Least Significant Difference(LSD). The results showed that the duration of dipping time using iodosfor solution could lower the TPC (p<0.01) and increased the pH of milk cows into normal pH (p<0.05). The average of TPC for T0, T1 and T2 were 8.86 x 105 CFU/ml; 7.50 x 105 CFU/ml and 5.40 x 105 CFU/ml, while the pH of milk were averaged at 5.36; 5.75 and 6.10, respectively. Conclusions is dipping treatment with 15 second the optimum treatment to decrease bacteria spread and stabilize fresh milk pH level as close to normal as possible.


Keywords: dipping; total bacteria; acidity; dairy cows


Keywords


dipping; total bakteri; derajat keasaman; sapi perah

Full Text:

Full Text PDF



Lisensi Creative Commons
AAJ diterbitkan oleh Program Studi Peternakan Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro

http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/aaj



is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats