PENGARUH PENAMBAHAN PROBIOTIK Rhizopus oryzae TERHADAP TOTAL MIKROBA USUS HALUS DAN SEKA AYAM KAMPUNG PERIODE GROWER (The Effect of Probiotic Rhizopus Oryzae Administrationon The Total Number of Microbes in The Small Intestine and Caeca of Kampoeng Chicke

Kristiani Dina Pratiwi, Sugiharto Sugiharto, Turrini Yudiarti

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh penambahan probiotik Rhizopus oryzae ayam kampung terhadap jumlah total mikroba yang ada pada usus halus dan seka ayam kampung periode grower. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 11 Agustus–11 Oktober 2014 di kandang ayam, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro.Materi yang digunakan adalah Day Old Chick (DOC) ayam kampung sebanyak 100 ekor (unsexed) dengan bobot badan 37,90± 1,36 g. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL).  Perlakuan yang diuji adalah dosis probiotik Rhizopus oryzae terdiri atas T0(kontrol), T1 (penambahan 0,1% probiotik Rhizopus oryzae) dan T2 (penambahan 0,2% probiotik Rhizopus oryzae). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotikRhizopus oryzae dalam ransum berpengaruh terhadap total mikroba usus halus dan seka ayam kampung periode grower tetapi berpengaruh terhadap pertumbuhan bobot badan harian ayam kampung umur 0-9 minggu. Pertumbuhan bobot badan harian tertinggi pada perlakuan T1 dan tidak berbeda nyata (P>0,05) terhadap T2 tetapi berbeda nyata terhadap (P<0,05) T0. Kesimpulan penelitian adalah penambahan Rhizopus oryzae dengan dosis 0,1% dan 0,2% pada pakan ayam kampung belum dapat meningkatkan jumlah total mikroba pada usus halus dan seka ayam kampung periode grower, tetapi dapat meningkatkan pertambahan bobot badan harian ayam kampung umur 0-9 minggu dan yang tertinggi pada penambahan dosis 0,1% probiotik Rhizopus oryzae.

Kata kunci: Probiotik; fungi;mikroba; produktivitas; ayam kampung

 

ABSTRACT

 

The purpose of this study was to investigate the effect of probiotic Rhizopus oryzaeadministration on the total number of microbes in the smallintestine and caeca of kampoengchickens during the growerperiod. The study was conducted on 11 August to 11 October 2014 in the poultry farm at the Faculty of Animal and Agricultural Sciences, Diponegoro University.The materials used in this study were 100 Day Old Chick (DOC) (unsexed) with initial body weight of 37.90 ± 1,36 g.The experiment was set asCompletely Randomized Design (CRD).The treatments consisted of T0 (control), T1 (0.1% addition of probiotic Rhizopus oryzae to the diet) and T2 (0.2% addition of probiotic Rhizopus oryzae to the diet).The results showed that addition of probioticRhizopus oryzae in the diet did not affect (P>0.05) the total number of microbesin the small intestine and caeca ofchicken during the grower period, but affected (P<0.05) the daily gain of chicken within 0-9 weeks.The highest daily gain was observed in T1 which was not different (P>0.05) from T2 but different (P<0.05) from T0.The conclusion of this study was the administration of Rhizopus oryzae with a dose of 0.1 % and 0.2 % in the chicken dietdid not increase the total number of microbes in the small intestine and caeca of kampong chickensduring the grower period, but the additionof Rhizopus oryzae could increase the daily gain at 0-9 weeks of age,at which the highest impact was observed when Rhizopus oryzae was added at 0.1 %.

Keywords: Probiotic; fungi; microbe; productivity;kampoeng chicken

Keywords


Probiotik; fungi;mikroba; produktivitas; ayam kampung; Probiotic; fungi; microbe; productivity;kampoeng chicken

Full Text:

PDF



Lisensi Creative Commons
AAJ diterbitkan oleh Program Studi Peternakan Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro

http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/aaj



is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats