PENGARUH PEMBERIAN LIMBAH PABRIK PAKAN (PAKAN CECERAN) YANG DIFERMENTASI DENGAN STARTER FUNGSIONAL TERHADAP PROFIL KOLESTEROL PADA AYAM BROILER (The Effect of Waste Poultry Feeds (Scattered Feed) that was Fermented with Fungsional starteron Cholesterol Pr

Ishmah Tri Fajrina, Sri Sumarsih, Hanny Indrat Wahyuni

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian bertujuan mengkaji pengaruh pemberian limbah pabrik pakan (pakan ceceran) yang difermentasi dengan starter fungsional (terdiri dari ekstrak limbah sayur fermentasi, cairan rumen, pollard dan akuades disebut juga starfungs) terhadap profil kolesterol pada ayam broiler.Materi yang digunakan adalah 105 ekor day old chick (DOC) ayam broiler, pakan limbah pabrik pakan, pakan komersial BR11 dan ‘starfungs’. Penelitian dilakukan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yaitu 3 perlakuan dengan 7 ulangan.Perlakuan  yang digunakan yaitu T0 = pakan komersil, T1 = pakan tanpa fermentasi dan T2 = pakan fermentasi. Parameter yang diamati meliputi: total kolesterol, low density lipoprotein (LDL) dan high density lipoprotein (HDL) darah ayam broiler. Analisis data yang digunakan adalah analisis ragam dan uji jarak berganda Duncan (UJBD).Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh nyata pemberian pakan fermentasi limbah pabrik pakan terhadap kadar kolesterol, LDL dan HDL darah. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian limbah pabrik pakan yang difermentasi dengan ‘starfungs’ tidak memberikan pengaruh terhadap profil kolesterol darah ayam broiler dilihat dari kadar kolesterol, LDL dan HDL.

Kata Kunci: limbah pabrik pakan fermentasi (pakan ceceran); ayam broiler; kolesterol; LDL dan HDL

 

ABSTRACT

 

The research was aimed to study the effect of waste poultry feeds (scattered feed) that was fermented with fungsional starter (that contain extarct of fermented vegetable waste, rumen fluid, pollard and aquades also called starfungs) on cholesterol profile in broiler chickens. The material used was 105 day old broiler chick (DOC), waste poultry feeds, commercial feed BR11 and 'starfungs'. A completely randomized design (CRD) was applied with 3 treatments and 7 replications of each treatment. The treatments measured were commercial feed (T0), feed unfermented (T1) and fermented feed (T2). The parameters observed were: total cholesterol, low density lipoprotein (LDL) and high density lipoprotein (HDL) on broiler blood. Analysis of variance and Duncan multiple range test (DMRT) were used to analysis data. The results of the research showed that there was no significant effect of feeding fermented waste poultry feeds on blood cholesterol levels, LDL and HDL. The conclusion was that waste poultry feeds fermented with starfungs had no effect on blood cholesterol profile of broiler that could be seen on the level cholesterol, LDL and HDL.

Keywords: waste poultry feeds (scattered feed); broiler chicken; cholesterol; LDL and HDL

Keywords


limbah pabrik pakan fermentasi (pakan ceceran); ayam broiler; kolesterol; LDL dan HDL; waste poultry feeds (scattered feed); broiler chicken; cholesterol; LDL and HDL

Full Text:

PDF



Lisensi Creative Commons
AAJ diterbitkan oleh Program Studi Peternakan Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro

http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/aaj



is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats