IDENTIFIKASI PERKEMBANGAN STRUKTUR RUANG PERKOTAAN PADA KORIDOR JALAN UTAMA DI KELURAHAN KALICACING, KOTA SALATIGA

Paramita Dyah Maharani PP, Djoko Suwandono

Abstract


Abstrak : Pertumbuhan kota yang cukup pesat menyebabkan kawasan berkembang mengikuti alur jaman dan gaya hidup masyarakatnya. Tidak adanya peraturan daerah yang kuat untuk melestarikan kawasan ini sehingga banyak kawasan yang mengalami perkembangan struktur ruang perkotaan. Permasalahan terbesar terjadi pada kawasan pusat perkotaan di Kelurahan Kalicacing yaitu Koridor Jalan Letjen Sukowati, Jalan Semeru, Jalan Jendral Ahmad Yani, dan Lapangan Pancasila. Lokasi kawasan yang berada pada pusat perkotaan dengan Lapangan Pancasila sebagai ikon alun-alun perkotaan membawa kawasan ini menuju perubahan yang cukup signifikan dan tidak beraturan. Perubahan struktur ruang perkotaan di Koridor-koridor Jalan Utama Kelurahan Kalicacing, Salatiga dikaji dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian berbasis observasi lapangan. Metode analisis deskriptif kualitatif dilakukan guna mendeskripsikan hasil perkembangan fisik dan non-fisik kawasan studi berdasarkan landasan teori yang digunakan. Pendekatan kualitatif pada penelitian ini fokus pada identifikasi fisik dan non-fisik kawasan. Dimana pendekatan sejarah digunakan untuk melakukan analisis urban tissue dan pola perkembangan wilayah, selanjutnya melakukan analisis kondisi fisik wilayah studi, dan terakhir pendekatan sistem aktivitas digunakan untuk melakukan analisis kondisi non-fisik wilayah studi. Selanjutnya hasil observasi akan dianalisis dengan menggunakan analisis perancangan kota hingga dihasilkan seberapa besar tingkat perkembangan struktur ruang perkotaan pada Koridor Jalan Letjen Sukowati, Jalan Semeru, Jalan Jendral Ahmad Yani, dan Lapangan Pancasila di Kelurahan Kalicacing, Kota Salatiga. Dengan dilakukan penelitian terhadap perkembangan struktur ruang perkotaan kawasan pusat perkotaan diharapkan dapat menghidupkan kembali struktur ruang kawasan yang mulai tidak beraturan, dapat mengembangkan nilai-nilai dari potensi yang ditemukan dan dapat dikembangkan untuk berbagai sektor, dan juga mengevaluasi seberapa jauh upaya pemerintah untuk mempertahankan kawasan sesuai dengan peraturan yang ada.

Kata kunci       :     struktur ruang perkotaan, koridor jalan, pusat perkotaan

 

Abstract: As the city is quite loved since the colonial era, Salatiga nowadays has a lot of historical value in the form of objects of cultural heritages. As found in around the Kalicacing, Salatiga. The biggest problems occur in areas of urban centers in Main Corridor of Kalicacing namely Lt. Sukowati St, Semeru St, Jenderal Ahmad Yani St, and Lapangan Pancasila. Location area within the urban centers of the Lapangan Pancasila as urban square icon to bring this region to the significant changes and irregular. Changes in the structure of urban space corridors Kalicacing, Salatiga will be examined using a qualitative approach to this type of research based on field observations. Methods of qualitative descriptive analysis was conducted to describe the results of the physical and non-physical study area based on the theoretical basis that is used. Qualitative approach in this study focused on identifying the physical and non-physical region. Where the historical approach is used to perform the analysis of the urban tissue and the pattern of regional growth, further analyzing the physical condition of the study area, and the last activity of the systems approach is used to perform the analysis of non-physical conditions of the study area. Furthermore, the observation will be analyzed using urban design to the extent resulting spatial structure of urban development on Lt. Sukowati St, Semeru St, Jenderal Ahmad Yani St, and Lapangan Pancasila in the Kalicacing, Salatiga. By doing research on the development of urban spatial structure of urban central region is expected to revive the area spatial structure began irregularly, can develop the values of the potential are found and can be developed for various sectors, and also evaluate how far the government's efforts to maintain the appropriate region with existing regulations.

Keywords       :     space structure, street elements, central business districts


Full Text:

PDF


View My Stats