skip to main content

KECEMASAN DALAM MENGHADAPI DUNIA KERJA DITINJAU DARI KONSEP DIRI PADA MAHASISWA TINGKAT AKHIR

Published: 22 Oct 2014.

Citation Format:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan kecemasan dalam menghadapi dunia kerja pada mahasiswa tingkat akhir di Universitas Diponegoro. Hipotesis dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan negatif antara konsep diri dengan kecemasan dalam menghadapi dunia kerja pada mahasiswa tingkat akhir di Universitas Diponegoro.
Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa tingkat akhir yang telah menyelesaikan sidang skripsi/tugas akhir (TA) di Fakultas Teknik dan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro. Sampel penelitian ini berjumlah 60 mahasiswa yang terdiri dari 30 mahasiswa Fakultas Teknik dan 30 mahasiswa Fakultas Hukum. Sampel diambil dengan menggunakan teknik quota sampling. Pengumpulan data menggunakan dua buah Skala Psikologi, yaitu Skala Konsep Diri (31 aitem valid, α = 0,904) dan Skala Kecemasan dalam Menghadapi Dunia Kerja (34 aitem valid, α = 0,959).
Data yang diperoleh berdasarkan hasil analisis regresi linier sederhana menunjukkan koefisien korelasi sebesar -0,523 dengan p = 0,000 (p<0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif antara konsep diri dengan kecemasan dalam menghadapi dunia kerja. Semakin positif konsep diri, maka kecemasan dalam menghadapi dunia kerja semakin rendah. Begitu pula sebaliknya, semakin negatif konsep diri, maka kecemasan dalam menghadapi dunia kerja juga akan semakin tinggi. Konsep diri memberikan sumbangan efektif sebesar 27,3% pada kecemasan dalam menghadapi dunia kerja dan sebesar 72,7% ditentukan oleh faktor-faktor lain yang tidak diungkap dalam penelitian ini.
Fulltext View|Download
Keywords: konsep diri, kecemasan dalam menghadapi dunia kerja, mahasiswa tingkat akhir

Article Metrics:

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.