skip to main content

HUBUNGAN ANTARA KEPRIBADIAN HARDINESS DENGAN WORK-FAMILY CONFLICT PADA IBU YANG BEKERJA SEBAGAI TELLER BANK PADA BANK RAKYAT INDONESIA SEMARANG

Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 18 Aug 2016.

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepribadian hardiness dengan work-family conflict serta mengetahui besarnya sumbangan efektif yang diberikan kepribadian hardiness terhadap work-family conflict. Kepribadian hardiness adalah karakteristik kepribadian yang membuat individu menjadi kuat, optimis, tahan, stabil dan yakin bahwa mereka mampu mengontrol peristiwa atau masalah serta melihat masalah sebagai sesuatu yang menantang dan bermakna sehingga mereka lebih mampu menghadapi stres. Work-family conflict adalah konflik antar peran (inter role conflict) yang terjadi karena terdapat ketidaksesuaian tuntutan atau harapan antara peran yang satu dengan yang lainnya. Subjek adalah teller di bank BRI yang sudah menikah dan mempunyai anak. Sampel diambil menggunakan teknik convenience sampling, didapatkan 43 teller yang dijadikan sampel pada penelitian ini. Pengumpulan data menggunakan dua buah skala yaitu Skala Work-Family Conflict (30 aitem, 0,898) dan Skala Kepribadian Hardiness (34 aitem, 0,911). Analisis data menggunakan analisis regresi sederhana menunjukkan nilai koefisien korelasi = -0,325 dengan p = 0,036 (p < 0,05). Hasil tersebut menunjukkan hipotesis yang diajukan peneliti diterima yaitu terdapat hubungan negatif antara kepribadian hardiness dengan work-family conflict pada ibu yang bekerja sebagai teller bank BRI Semarang. Semakin tinggi kepribadian hardiness maka semakin rendah work-family conflict yang dialami. Kepribadian hardiness memberikan sumbangan efektif sebesar 10,6% terhadap variasi kecenderungan work-family conflict.

Fulltext View|Download
Keywords: kepribadian hardiness; work-family conflict; teller bank

Article Metrics:

  1. Arfidianingrum, D. S. N. (2013). Hubungan antara adversity intelligence dengan work-family conflict pada ibu yang bekerja sebagai perawat. Developmental and Clinical Psychology, 2(2), 13-22. ISSN: 2252-6358
  2. Andreassi, J. K., & Thompson, C. A. (2007). Dispositional and situational relative impact on work-family conflict and positive spillover. Journal of Managerial Psycholog, 22(8), 722-740. doi: 10.1108/02683940710837697
  3. Barling, J., Kelloway, E. K., & Frone, M. R. (2005). Handbook of work-stress. Thousand Oaks:SAGE Publications Inc. Coursolle,
  4. K. M., & Sweeney, M. M. (2009). Work-family conflict, Encyclopedia of human relationship (hlm. 1692-1694). Thousand Oaks: SAGE Publisher Inc
  5. Dodik, A. A., & Astuti, K. (2012). Hubungan antara kepribadian hardiness dengan stres kerja pada anggota POLRI bagian operasional di POLRESTA Yogyakarta. INSIGHT, 10(1), 37-48
  6. Duxbury, L., & Higgins, C. (2003). Work-life conflict in canada in the new millenium. Final Report. Healthy Communities Division Health Canada
  7. Hall, C. S., & Lindzey, G. (2004). Teori-teori psikodinamik (klinis). Yogyakarta: Penerbit Kanisius
  8. Judkins, S., & Rind, R. (2005). Hardiness, job satisfaction, and stress among home health nurses. Home Health Care Management & Practice, 17(2), 113-118. doi: 10.1177/1084822304270020
  9. Kreitner, R., & Kinicki, A. (2005). Perilaku organisasi (edisi 5.). Jakarta: Salemba Empat
  10. Maddi, S. R. (2002). The story of hardiness: Twenty years of theorizing, research,and practice. Counsulting Psychology Journal, 54(3), 173-185
  11. Maddi, S. R., & Khoshaba, D. M. (2005). Resilience at work: How to succeed no matter what life throws at you. New York: AMACOM
  12. Mihelič, K. K., & Tekavčič, M. (2014). Work-family conflict: A review of antecendents and outcomes. International journal of management & information systems, 18(1), 15-26
  13. Panatik, S. A., Badri, S. K., Rajab, A., Rahman, H. A., & Shah, I. M. (2011). The impact of work-family conflict on psychological well-being among school teachers in Malaysia. Procedia - Social and behavior sciences, 29, 1500-1507
  14. Quick, J. C., & Tetrick, L. E. (2003). Handbook of occupational health psychology (2nd ed.). Washington DC: American Psychological Association
  15. Schultz, D., & Schultz, S. E. (2010). Psychology & work today (10th ed.). Upper Saddle River: Pretince Hall
  16. Srivastava, S. (2007). Women in workforce: Work and family conflict. Management and labour studies, 32(4), 411-421. Diunduh dari: mls.sagepub.com
  17. Thomas, J. C., & Hersen, M. (2002). Handbook of mental health in the workplace. London: Sage Publication
  18. Vogt, D. S., Rizvi, S. L., Shipherd, J. C., & Resick, P. A. (2008). Longitudinal investigation of reciprocal relationship between stress reactions and hardiness. PERSONALITY AND SOCIAL PSYCHOLOGY BULLETIN, 34(1), 61-73. doi: 10.1177/0146167207309197

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.