HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN PROBLEM FOCUSED COPING PADA PERAWAT ICU DI RUMAH SAKIT TIPE C WILAYAH SEMARANG DAN PATI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dengan problem focused coping pada perawat ICU di Rumah Sakit Tipe C wilayah Semarang dan Pati. Populasi berjumlah 85 orang dan sampel penelitian 55 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Alat ukur yang digunakan adalah skala problem focused coping (25 aitem, α = 0,917) dan skala kecerdasan emosional (41 aitem, α = 0,922). Hasil analisis regresi menunjukkan terdapat hubungan positif dan signifikan antara kecerdasan emosional dengan problem focused coping (r=0,382 ; ρ = 0,002), berarti bahwa semakin tinggi kecerdasan emosional, maka semakin tinggi problem focused coping. Sebaliknya, semakin rendah kecerdasan emosional, maka semakin rendah problem focused coping. Kecerdasan emosional memberikan sumbangan efektif sebesar 14,6 % terhadap Problem focused coping.
Keywords
problem focused coping; kecerdasan emosional; perawat ICU
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
---------------------------------------------------------------------------
Jurnal Empati
Fakultas Psikologi UNDIP
Gedung Dekanat Fakultas Psikologi
Universitas Diponegoro - psikologi@undip.ac.id

Empati by http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/empati is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats