PERSENTASE KARKAS DAN NON KARKAS SERTA LEMAK ABDOMINAL AYAM BROILER YANG DIBERI ACIDIFIER ASAM SITRAT DALAM PAKAN DOUBLE STEP DOWN (Percentage of Carcass and Non-Carcass and Abdominal Fat of Broiler Chickens were Given Acidifier Citric Acid in Feed Doubl

Jesica Sibarani, Vitus Dwi Yunianto B.I., Luthfi D. Mahfudz

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan acidifier asam sitrat dalam pakan double step down (fase stater, dan finisher) terhadap bobot hidup, bobot dan presentase karkas, non karkas dan lemak abdominal. Menggunakan ayam broiler unsex strain Lohman MB 202 sebanyak 168 ekor yang terdiri dari 84 ekor jantan dan 84 ekor betina umur 7 hari dengan bobot badan awal rata – rata 186,3 ± 0,68 gram (cv= 0,36) ditempatkan dalam kandang dengan ukuran 1 x 1 x 0,6 m yang disekat menjadi 28 unit dan setiap unit percobaan di isi dengan 6 ekor ayam (3♀:3♂). Pakan yang digunakan terdiri dari jagung, bekatul, minyak nabati, bungkil kedelai, tepung ikan, CaCO3, dan tepung kulit kerang. Acidifier yang diberikan berupa asam sitrat sintetik dan jeruk nipis. Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), dengan 7 perlakuan dan 4 kali ulangan yaitu: Pakan kontrol (tanpa double step down dan asam sitrat), pakan double step down tanpa asam sitrat, pakan double step down + jeruk nipis 0,8%, pakan double step down + asam sitrat sintetik 0,4 %; 0,8 %; 1,2 %; dan 1,6 %. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan prosedur analisis ragam dengan uji F pada taraf 5% dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan (p<0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan berpengaruh nyata (p<0,05) terhadap peningkatan persentase bobot karkas dan menurunkan lemak abdominal, tapi tidak berpengaruh (p>0,05) terhadap bobot hidup dan persentase bobot non karkas. Kesimpulan yaitu pemberian pakan double step down dengan penambahan asam sitrat sebanyak 1,6 % dapat diterapkan pada penelitian ayam broiler.

Kata kunci : ayam broiler; step down protein; acidifier; produksi karkas; lemak abdominal

 

ABSTRACT

 

This research aim to determine the effect of feed acidifier citric acid in a double step-down (phase starter and finisher) on body weight , carcass weight and percentage, non carcass and abdominal fat . Using Lohman broiler strains unsex as many as 168 MB 202 tail consisting of 84 males and 84 females aged 7 days with average initial body weight - average 186.3 ± 0.68 g ( cv = 0.36 ) were placed in cages with size of 1 x 1 x 0.6 m is partitioned into 28 units and each unit in the experiment with the contents of 6 chickens (3 ♀ : 3♂) . Feed used consisted of corn , rice bran, vegetable oil, soybean meal, fish meal , CaCO3 and flour shells. Acidifier citric acid are given in the form of synthetic and lime . The method used was completely randomized design (CRD), with 7 treatments and 4 replications, namely : Feed control (without double step-down and citric acid) , double step-down feed without citric acid , double step-down feed lime + 0.8 %, double step-down synthetic citric acid + 0.4; 0.8; 1.2; and 1.6 % . Data were analyzed using analysis of variance procedure with F test at level 5% and followed by Duncan 's multiple range test (p<0.05). The results showed that treatment significantly (p<0.05) increase in the percentage of carcass weight and abdominal fat loss, but had no effect (p> 0.05) on body weight and persentasse non carcass weight. Conclusion that the double step-down feeding by the addition of 1.6 % citric acid can be applied to studies broilers.

Key words : broiler chickens, step-down protein, acidifier, production carcass; abdominal fat

Keywords


ayam broiler; step down protein; acidifier; produksi karkas; lemak abdominal; broiler chickens, step-down protein, acidifier, production carcass; abdominal fat

Full Text:

PDF



Lisensi Creative Commons
AAJ diterbitkan oleh Program Studi Peternakan Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro

http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/aaj



is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

View My Stats